Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cina Larang Nama Populer Muslim di Xinjiang

Rudi Hendrik - Selasa, 25 April 2017 - 19:40 WIB

Selasa, 25 April 2017 - 19:40 WIB

340 Views

nama-larang-cina.jpg" alt="" width="800" height="534" /> Foto: Kongres Uighur Dunia (Dilixiati Rexiti)

Xinjiang, 28 Rajab 1438/27 April 2017 (MINA) – Pemerintah Cina melarang nama-nama populer yang biasa dipakai Muslim di daerah mayoritas pemeluk Islam di bagian barat Xinjiang.

Nama dengan istilah yang melekat dengan Islam seperti Jihad, Imam, Medina adalah nama yang dilarang diantara 29 nama lain dalam daftar yang dikeluarkan otoritas dalam sebuah selebaran, lapor Hongkong Free Press, Selasa (27/4).

Organisasi pengungsi yang berbasis di Jerman, Kongres Uighur Dunia (Dilixiati Rexiti), menyebut langkah Partai Komunis Cina yang berkuasa telah melanggar hak asasi manusia etnis Uighur yang mayoritas Muslim itu.

Seorang staf kepolisian di ibukota provinsi Urumqi mengatakan kepada Radio Free Asia bahwa bayi dengan nama Islami tidak akan dapat mendaftarkan diri di Hukou, sistem registrasi rumah tangga sejenis Kartu Keluarga (KK) yang dapat menerima layanan kesejahteraan masyarakat, kesehatan dan pendidikan setempat.

Baca Juga: Presiden Korea Selatan Selamat dari Pemakzulan

Namun ada beberapa nama Muslim yang diperbolehkan digunakan, seperti Muhammad salah satunya.

Pada 2015, nama-nama yang dilarang digunakan pernah dirilis otoritas setempat. Namun, kali ini, larangan nama tambahan mencuat menyusul badan legislatif negara itu mengumumkan 50 peraturan untuk “melawan ekstrimisme” yang menargetkan Muslim akhir bulan lalu.

Peraturan itu termasuk melarang penggunaan cadar (niqab), menumbuhkan janggut, dan melarang orang lain memaksa untuk ikut kegiatan keagamaan.

“Kebijakan pemerintah yang sangat represif dan hukumannya bukanlah solusi. Sebaliknya, mereka hanya akan mendatangkan kebencian di kalangan orang Uighur” kata Sophie Richardson, direktur LSM Human Rights Watch Cina.(T/RE1/RS3)

Baca Juga: Jumat Pagi Sinagog Yahudi di Meulbourne Terbakar

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Taliban Larang Pendidikan Medis Bagi Perempuan, Dunia Mengecam

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
MINA Preneur
Asap mengepul di Lebanon selatan menyusul serangan Israel, di tengah permusuhan lintas batas yang sedang berlangsung antara Hizbullah dan pasukan Israel, seperti yang terlihat dari Tirus, Lebanon selatan, 23 September 2024. (Al Arabiya)
Internasional
Timur Tengah
Internasional