Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Desain Medali dan Theme Song AG 2018 Diluncurkan

Rana Setiawan - Ahad, 1 Juli 2018 - 01:06 WIB

Ahad, 1 Juli 2018 - 01:06 WIB

7 Views

(Foto: INASGOC)

Jakarta, MINA – Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) memperkenalkan desain medali yang akan diberikan kepada atlet berprestasi pada perhelatan olahraga terbesar se-Asia itu.

Peluncuran resmi desain medali Asian Games 2018 dilaksanakan bertepatan dengan acara yang bertajuk Konser 50 hari Asian Games 2018 di TVRI Jakarta, Sabtu malam (30/6), demikian keterangan pers yang diterima MINA.

Ketua INASGOC, Erick Thohir, menjelaskan desain medali ini terinspirasi keberagaman budaya, bahasa dan peninggalan sejarah Indonesia di Asian Games 2018.

“Penggabungan beberapa motif batik yang digunakan pada desain medali adalah representasi dari keragaman suku, budaya, agama, dan ras, yang berpartisipasi dan mendukung acara olahraga terbesar di Asia ini,” kata Erick.

Baca Juga: Timnas U-17 Korea Utara Kandaskan Indonesia 6-0

Asian Games 2018 bakal dihelat pada 18 Agustus 2018. Sebanyak 40 cabang olahraga yang terdiri atas 67 disiplin dan 463 nomor bakal dilombakan.

Pertandingan-pertandingan tersebut akan digelar di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus – 2 September 2018. Dalam Asian Games 2018, terdapat 4.066 medali yang diperebutkan dari 463 pertandingan.

Luncurkan Theme Song 

“Melalui Konser 50 Hari Menuju Asian Games di TVRI ini, kami mengajak semua masyarakat Indonesia bersiap untuk rayakan kedatangan perhelatan akbar yang tinggal sebentar lagi. Harus diingat, Asian Games punya kita, seluruh bangsa Indonesia. Kami ingin semua bisa terlibat di kegiatan ini,” ujar Erick Thohir pada acara di mana juga meluncurkan Offical Theme Song berjudul Meraih Bintang.

Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Lawan Korea Utara Malam Ini

Lagi ini dinyanyikan oleh penyanyi dangdut yang sedang naik daun, Via Vallen, merupakan lagu beraliran dangdut modern ciptaan produser kondang Pay Siburian.

“Diharapkan lagu ini dapat membuat rakyat Indonesia bergoyang untuk mendukung Asian Games 2018,”.

“Via Vallen kami tunjuk sebagai salah satu artis pengisi di Asian Games karena talentanya yang luar biasa, juga besarnya pengaruh musikalitas Via di Indonesia saat ini. Makanya, kami ingin seluruh masyarakat Indonesia berpesta dan bergoyang bersama sambut Asian Games 2018,” ucap Erick.

Pada Konser 50 Hari Asian Games 2018 itu juga diperkenalkan perwakilan atlet Indonesia yang akan berjuang untuk mengharumkan nama bangsa. Mereka adalah Lidia Anna Krey, Atlet softball Puteri asal Papua, Diananda Choirunisa yang merupakan atlet panahan dan Eko Yuli Irawan yang merupakan atlet angkat besi.

Baca Juga: Arab Saudi dan Uzbekistan Melenggang ke Semifinal Piala Asia U-17 2025

“Diananda Choirunisa adalah atlet yang jadi andalan merah putih di cabang panahan, nomor recurve untuk Asian Games 2018. Sedangkan Eko adalah lifter andalan Indonesia peraih medali perak Olimpiade Rio de Janeiro 2016,” ucap Chef de Mission Kontingen Indonesia, Komjen Pol Syafruddin.

Kedua atlet nasional ini bertekad meraih prestasi tertinggi di Asian Games 2018. dengan medali emas dengan memanfaatkan dukungan publik dan masyarakat Indonesia.(L/R01/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Piala Asia U-17 2025: Indonesia Tantang Korea Utara di Perempatfinal

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
MINA Sport
Breaking News
Pendidikan dan IPTEK
Feature
Indonesia