Hari Ketujuh Asian Games, Cina Kokoh Pimpin Klasemen Perolehan Medali

Jakarta, MINA – Perhelatan 2018 di Jakarta, Palembang dan beberapa daerah Jawa Barat, telah memasuki hari ketujuh pada Sabtu (25/8), masih kokoh berada di posisi pucak klasemen perolehan sementara medali.

Sebanyak 26 medali emas yang tersebar di 11 cabang olahraga diperebutkan oleh para atlet pada hari ini.

Hingga Sabtu pukul 16.00 WIB, kontingen Cina berhasil memperoleh total medali sebanyak 149, terdiri dari 71 emas, 49 perak dan 29 perunggu.

Perolehan 71 medali emas didapat dari cabang olahraga, renang sebanyak 19, wushu 10, dayung 9, senam artistik 8, menembak 8, anggar 3, gulat 2, balap sepeda gunung 2, kano/kayak slalom 2, tenis 2, kano/kaya spirit 2, taekwondo 1, buluitangkis 1, balap sepeda BMX 1, dan polo air 1.

Sementara medali perak sebanyak 48 terdiri atas cabang olahraga, renang sebanyak 17, wushu 2, dayung 1, senam artistik 5, menembak 3, anggar 6, gulat 3, balap sepeda gunung2, kano/kayak slalom 2, tenis, 2, taekwondo 2, bulutangkis 1, panjat tebing 1, dan balap sepeda jalan raya 1.

Sedangkan untuk medali perunggu sebanyak 29 terdiri atas cabang olahraga, renang 14, senam artistik 5, menembak 2, anggar 2, gulat 1, taekwondo 2, panjat tebing 1, atletik 1 dan sofbol 1.

Menurut pantauan Kontor Berita MINA sementara ini, negara-negara peserta Asian Games 2018 yang masuk sepuluh besar yaitu; Cina menduduki peringkat urut 1, Jepang peringkat 2, Republik Korea peringkat 3, Iran peringkat 4, Indonesia peringkat 5, DPR Korea peringkat 6, Thailand peringkat 7, Taiwan peringkat 8, India peringkat 9 dan Uzbekistan berada diperingkat 10.

Asian Games ke-18 ini diikuti sekitar 16.000 atlet dan ofisial dari 45 negara yang mempertandingkan 40 cabang olahraga dan berlangsung dari 18 Agustus hingga 2 September mendatang di Jakarta -Palembang. (L/R10/R01)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Hasanatun Aliyah

Editor: Admin

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.