Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indonesia Raih Penghargaan Pengelolaan Lingkungan Terbaik Dunia di Dubai

Rana Setiawan - Jumat, 22 Desember 2017 - 08:17 WIB

Jumat, 22 Desember 2017 - 08:17 WIB

153 Views

Kota Baru Dubai.(Foto: arabian-adventures)

Dubai.jpg" alt="" width="874" height="582" /> Kota Baru Dubai.(Foto: arabian-adventures)

Dubai, UAE, MINA – Tim peneliti dari Indonesia berhasil meraih penghargaan bergengsi di ajang Green World Awards 2017 di Dubai, demikian laporan KJRI Dubai sebagaimana keterangan pers kepada MINA.

Tim yang beranggotakan beberapa profesor dan doktor dari Universitas Padjadjaran itu merupakan satu-satunya tim dari Indonesia yang berhasil meraih penghargaan atas dedikasinya dalam aplikasi pengelolaan lingkungan terbaik di dunia.

Tidak kurang dari 500 tim telah dinominasikan dan setelah proses seleksi yang ketat ini, tim dari Indonesia berhasil keluar sebagai tim terbaik dalam kategori Sustainability dan Water Management.

Tim peneliti dari Universitas Padjadjaran itu tergabung dalam Sustainable Water Resources Team di Universitas Padjadjaran yang beranggotakan para doktor dan profesor dari tiga cabang keilmuan, yakni dari Fakultas Teknik Geologi, Fakultas Teknologi Industri dan Pangan, serta Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran. Selain itu, penelitian ini didukung pula oleh BATAN dan PUSAIR.

Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru

Penelitian tersebut dilakukan oleh Prof. Dr. Hendarmawan, Ir., M.Sc., Prof. Dr. Edi Suryadi, Ir., M.T., Dr. Agus Rahmat, M.Pd., Dr. Cipta Endayana, M.T., Teuku Yan Waliana Muda Iskandarsyah, PhD, Undang Mardiana, M.T., Petrus Satiman, M.T., Satrio, M.T., dan Febriwan Mochamad, M.T.

Green World Awards merupakan ajang di mana sektor-sektor strategis seperti National Government, Regional Government, Government Agency, Industri, maupun sektor akademis diberikan penghargaan atas dedikasinya terhadap praktik pengelolaan lingkungan terbaik di seluruh dunia dalam menghadapi tantangan isu perubahan iklim global.

Ajang yang telah digelar sejak tahun 1994 ini dikelola oleh The Green Organization, sebuah organisasi nirlaba internasional, independen, dan tidak berafiliasi dengan kelompok politik tertentu.The Green Organization Headquarter bermarkas di London, Inggris.

Penyelenggaraan lembaga ini didukung penuh oleh The Environment Agency, Chartered Institute of Environmental Health, dan the Chartered Institution for Wastes Management, dan badan independen lainnya.

Baca Juga: Delegasi Indonesia Raih Peringkat III MTQ Internasional di Malaysia

Penyerahan piala dan sertifikat dilakukan di The RTA Auditorium, Dubai, Senin (11/12) waktu setempat. Dalam hal ini, pihak Unpad diwakili Prof. Dr. Ir. Hendarmawan, MSc; Dr. Ir. Edy Suryadi, MT, dan Dr. Cipta Endayana, ST.,MT.

Hasil penelitiannya juga akan dipublikasikan dalam The Green Book, sebuah referensi internasional terkemuka terkait beberapa aplikasi pengelolaan lingkungan terbaik dari seluruh dunia. Beberapa negara jugater catat sebagai penerima penghargaan untuk dedikasinya pada lingkungan, seperti Inggris, Korea Selatan, Turki, Malaysia, dan India.

Tidak hanya itu, pada kesempatan itu pun Tim Peneliti dari Universitas Padjadjaran bersilaturahmi dengan Konsulat Jenderal Republik Indonesia untuk Dubai Firman Arsyaf. (R/R01/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Matahari Tepat di Katulistiwa 22 September

 

Rekomendasi untuk Anda