Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ISIS Serang Penjara Afghanistan, Puluhan Tewas

Rudi Hendrik - Selasa, 4 Agustus 2020 - 08:02 WIB

Selasa, 4 Agustus 2020 - 08:02 WIB

16 Views

Jalalabad, MINA – Setidaknya 21 orang tewas dalam pertempuran antara pasukan keamanan Afghanistan dan orang-orang bersenjata yang menyerbu sebuah penjara pada Ahad malam, dalam serangan yang diklaim oleh kelompok ISIL (ISIS), kata para pejabat, Senin (3/8).

Juru bicara gubernur provinsi Nangarhar, Attaullah Khogyani mengatakan kepada Al Jazeera, di antara yang tewas adalah tahanan serta warga sipil, penjaga penjara dan personel keamanan Afghanistan.

Sebanyak 43 orang lainnya cedera dalam serangan di ibu kota provinsi Jalalabad yang dimulai Ahad malam ketika seorang pengebom bunuh diri ISIS menabrakkan kendaraannya yang sarat bahan peledak ke gerbang penjara.

Setelah itu, lebih banyak penyerang melepaskan tembakan. Tiga penyerang telah tewas sejauh pertempuran berlanjut pada hari Senin, kata Khogyani.

Baca Juga: Tiongkok Undang Taliban Afghanistan Hadiri Forum Shanghai

Afiliasi ISIS di Afghanistan, yang dikenal sebagai ISIS di provinsi Khorasan, mengaku bertanggung jawab atas serangan itu. Afiliasi ini bermarkas di provinsi Nangarhar.

Para pejabat Afghanistan mengatakan, jumlah korban jiwa bisa meningkat. (T/RI-1/B04)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Afghanistan-Tiongkok Bahas Penguatan Hubungan Bilateral

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Asia
Kolom
Asia
Asia
Asia