Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Bandung Selenggarakan Training Jurnalistik Islam

Ali Farkhan Tsani - Senin, 11 Desember 2017 - 03:22 WIB

Senin, 11 Desember 2017 - 03:22 WIB

123 Views

(Dok Panpel)

(Dok Panpel)

 

Bandung, MINA – Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Bandung, Jawa Barat, menyelenggarakan Training Jurnalistik Islam bertema “Jihad Pembebasan Al-Aqsha dan Dunia Islam Melalui Media” di Lembaga Pendidikan Islam Kuttab Cimahi, Bandung, Ahad (10/12).

Ketua Panitia Pelaksana, Ustadz Mughi mengatakan dalam sambutannya, kegiatan training diawali dengan niat untuk ibadah, sehingga apa yang dilakukan bernilai pahala.

“Nanti setiap kita menulis, entah itu berita atau artikel, akan bernilai pahala. Karena itu tulisan kita harus sesuai dengan nilai-nilai Al-Quran,” ujarnya.

Baca Juga: Jateng Raih Dua Penghargaan Nasional, Bukti Komitmen di Bidang Kesehatan dan Keamanan Pangan

Ia menyebut kewajiban membaca bagi setiap Muslim, seperti tertuang di dalam surat yang pertama kali turun, yaitu Surat Al-Al-’Alaq ayat 1-5.

Pembina Kegiatan, Heriansyah, mengharapkan Kegiatan Jurnalistik dapat menjadi alat perekat kegiatan positif, terutama bagi generasi muda.

“Ini kita harapkan ikut memberikan sumbangsih bagi perjuangan umat Islam pada umumnya dan pembebasan Al-Aqsha pada khususnya,” lanjutnya.

Ini terutama, imbuhnya, dengan ikut serta membuka dan menyebarluaskan berita-berita seputar Palestina dan dunia Islam dari laman Kantor Beriota MINA dengan alamat website mirajnews.com.

Baca Juga: Pakar Timteng: Mayoritas Rakyat Suriah Menginginkan Perubahan

Sejumlah 50 peserta terdiri dari asatidz, da’i, pemuda, mahasiswa, serta santri dan pelajar tingkat SMA. Mereka berasal dari Cimahi, Dago, Ujung Berung, Bandung Selatan, Sumedang, Majalengka, dan sekitarnya.

Ali Farkhan Tsani, Redaktur Senior MINA (Mi’raj News Agency) Jakarta memberikan tutorial Jurnalistik Islam serta Teknik Menulis Berita dan Artikel Tausiyah.

Sessi teori dan praktik dilaksanakan dari pagi hingga sore secara interaktif.

Selesai training, terbentuk Group Medsos Citizen Journalism sebagai media pembelajaran secara online. Para peserta diwajibkan mengirimkan berita setiap menghadiri kegiatan ta’lim, kajian atau agenda penting lainnya, melalui group tersebut.

Baca Juga: Festival Harmoni Istiqlal, Menag: Masjid Bisa Jadi Tempat Perkawinan Budaya dan Agama

Serta diwajibkan pula mengirimkan satu naskah setiap pekannya.

Naskah-naskah yang masuk akan diedit dan dipublish di media pembelajaran citizen journalism dengan alamat website ukhuwahweb.wordpress.com.

Beberapa peserta terbaik, khususnya dari mahasiswa ITB, UPI, Unpad, dan Imaarat, akan diterjunkan sebagai pengurus redaksi Kantor Berita MINA Biro Bandung.

Mereka yang terseleksi akan mendapatkan training khusus oleh jajaran Pimpinan Redaksi MINA Pusat Jakarta. (L/RS2/P1)

Baca Juga: Industri Farmasi Didorong Daftar Sertifikasi Halal

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
MINA Millenia
Indonesia
Indonesia