JK Terima Kunjungan Rektor Hiroshima University

Jakarta, MINA – Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla menerima kunjungan Rektor (HU) Jepang, Mitsuo Ochi untuk membahas kerja sama di bidang .

Pada sambutannya, mengapresiasi kerjasama pendidikan yang diberikan Hiroshima University (HU) kepada yang mengenyam pendidikan di universitas tersebut.

“Kami berterima kasih kepada Universitas Hiroshima yang telah memberikan kesempatan kepada mahasiswa Indonesia untuk dapat belajar disana,” ujar Wapres di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (6/2).

Wapres, yang pernah menerima Doktor Honoris Causa dalam bidang Perdamaian dan Pembangunan dari HU pada 21 Februari 2018 lalu, juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Jepang khususnya HU atas hubungan yang baik yang selama ini telah terjalin dengan para alumni yang ada di Indonesia.

“Kerjasama tidak hanya dilakukan antara universitas tetapi bisa dilakukan antar fakultas,” tambahnya.

Terkait jumlah mahasiswa dan alumi Indonesia yang belajar di HU, Mitsuo menjelaskan, terdapat 1.659 mahasiswa internasional yang belajar di HU, sepuluh persennya adalah mahasiswa Indonesia yaitu sebanyak 159 orang dan 221 mahasiswa telah mendapatkan gelar Doktor.

Sementara itu, Rektor HU Jepang, Mitsuo Ochi menjelaskan, HU telah melakukan kerjasama di bidang pendidikan tinggi dengan Kamboja. Ia pun berharap, universitas yang telah berdiri sejak 1929 ini dapat bekerjasama juga dengan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Indonesia.

Di samping itu, Rektor Universitas Hasanudin periode 2006-2014 Idrus Paturusi yang hadir mendampingi Mitsuo mengungkapkan, HU memberikan insentif kepada mahasiswa Indonesia seperti bebas biaya masuk, potongan biaya sebesar 30 persen, dan Monbukagakusho atau beasiswa dari Pemerintah Jepang sebanding dengan beasiswa yang diberikan Pemerintah Indonesia.

“Terkait dengan kerjasama dengan Pemerintah Indonesia, spesifikasi dari fakultas unggulan tertentu seperti kedokteran dan teknik yang dimiliki Universitas Hiroshima, masih terbuka peluang kerjasama pendidikan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP),” papar Idrus.

Selain kerjasama pendidikan, dalam kesempatan tersebut Mitsuo juga menyampaikan belangsungkawa dan keprihatinannya atas bencana tsunami yang terjadi di Sulawesi Tengah. (R/R10/RS3)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.