Jakarta, MINA – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan memberikan bonus yang setara untuk para atlet peraih medali di Asian Para Games (APG) 2018 nanti sama dengan perolehan bonus atlet Asian Games (AG).
Asisten Deputi Olahraga Prestasi Kemenpora Chandra Bakti mengatakan, ia yakin bahwa pemerintah tidak akan membeda-bedakan pemberian bonus antara APG dan AG, termasuk kesempatan untuk menjadi pegawai negeri sipil.
“Sudah menjadi kebijakan Pemerintah, bonus yang diterima atlet Asian Games maupun Para Games adalah setara, jadi tidak ada perbedaan,” tegas Chandra saat menghadiri Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) di Gedung Kemkominfo, Jakarta Senin (1/10).
Untuk atlet peraih medali emas tetap mendapatkan bonus sebesar Rp1,5 miliar, peraih medali perak Rp500 juta dan untuk pelatih dan asisiten pelatih juga mendapatkan bonus yang sama seperti Asian Games.
Baca Juga: Indonesia Lolos Piala Asia Futsal Putri 2025 di China, Bantai Hong Kong 5-0
“Bahkan untuk atlet-atlet yang tidak meraih medali pun mendapatkan insentif sebesar Rp20 juta seperti atlet Asian Games,” tambahnya.
Sebelumnya, atlet Indonesia meraih hasil positif pada Asian Para Games 2014 di Icheon, Korea Selatan, dengan porelahan sembilan medali emas dan meraih posisi ke-9 serta menjadi juara umum Asean Para Games di Malaysia 2017 dengan koleksi 127 medali.emas.
Apalagi keberhasilan Asian Games yang baru saja selesai dengan kesuksesan dalam penyelenggaraan maupun perolehan medali.
Chandra menilai, dengan berkaca dari kesuksesan tersebut, pemerintah Indonesia optimis dengan target meraih peringkat ke-7 dengan raihan 18 medali emas dari seluruh cabang olahraga.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia Futsal Putri 2025: Indonesia Cukur Kirgistan 11-3
Sejumlah nomor pertandingan favorit seperti atletik, tenis meja, renang, panahan serta olahraga khas paralimpik seperti anggar kursi roda, bola basket kursi roda dan lawn ball akan menjadi andalan perolehan medali.
Asian Para Games 2018 ini diharapkan dapat semeriah Asian Games karena akan diliput oleh 590 media, didukung dengan 2.500 kamar wisma atlet dan 6.500 relawan. (L/Sj/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Red Sparks Perpanjang Rekor Kemenangan, Megawati MVP Lagi