Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

LuLu Indonesia Hadiahkan Voucher Gratis Belanja Satu Tahun

Rana Setiawan - Ahad, 17 Desember 2017 - 23:35 WIB

Ahad, 17 Desember 2017 - 23:35 WIB

145 Views

(Foto: File)

(Foto: File)

Jakarta, MINA – LuLu Hypermarket & Departement Store mengadakan undian untuk menentukan 10 pemenang  voucher belanja gratis selama satu tahun untuk pelanggan         setia yang beruntung,  sebagai rangkaian ulangtahun pertamanya di Indonesia .

Total nilai voucher tersebut adalah Rp. 240 juta, demikian keterangan dari Lulu yang berpusat di United Arab Republic, Ahad (17/12).

Adapun 10 pelanggan setia LuLu yang , yang menjadi pemenang gratis belanja satu tahun selama periode undian dari 26 Oktober-26 November 2017 lalu adalah  Kentus Win; Andre Nugroho; Hanifah; Laurensia Debbyana; Insan Yan Mahafir; Asilan; Ariaty Kusrida; Ria Mariyanah; Lestari Yuniati; dan Darmawan.

Sebagai salah satu retail ternama asal Timur Tengah, yang baru saja membuka gerai keduanya di daerah Tangerang, Banten ini selalu memberikan penawaran terbaik bagi pelanggannya, salah satu promo yang tengah berjalan yakni diskon hingga 70% untuk brand tertentu.

Baca Juga: Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Prabowo Bahas Kerjasama Ekonomi 

Adapun produk dan brand bertaraf dunia yang ditawarkan oleh LuLu Hypermarket & Departement Store meliputi Fresh Food, Hot Food, Aneka Roti, Roastery, bahan makanan sehari-hari, keperluan rumah tangga, elektronik, peralatan, home decor, koper, alas kaki, kosmetik, aksesori, fashion, dan tas wanita dengan harga terbaik dan terjangkau.

Dengan terus membawa keunikan ala Timur Tengah, harga yang murah, banyaknya promo setiap pekannya, LuLu Hypermarket & Departement Store memiliki tempat di hati customer sejak buka gerai pertama di Cakung, Jakarta Timur pada bulan Mei 2016.

Salah satu perbedaan dari LuLu dengan perusahaan retail lainnya adalah, adanya bagian Roastery yang menyediakan 100 macam kacang-kacangan, rempah-rempah, dan lainnya. Serta memiliki Hot Food area yang menyajikan berbagai macam menu menarik mulai dari Timur Tengah, India, hingga makanan tradisional Indonesia.

Untuk para penikmat makanan sehat, LuLu Hypermarket yang merupakan cabang pertama dari perusahaan ritel asal Uni Emirat Arab (UEA) itu juga memiliki salad bar, sushi bar, jus buah segar dan bakery.

Baca Juga: Rupiah Berpotensi Melemah Efek Konflik di Timur Tengah

Khusus di bulan Desember ini, LuLu Hypermarket & Departement Store juga memberikan promo-promo menarik untuk customer, bahkan diskon besar-besaran untuk produk Departement Store. Untuk mengetahui promo-promonya bisa dicek langsung ke sosial medianya. (L/R01/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Komite Perlindungan Jurnalis Kutuk Israel atas Tebunuhnya Tiga Wartawan di Lebanon

Rekomendasi untuk Anda

Ekonomi
Indonesia
Tausiyah
Ekonomi