Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menlu Turkiye Bahas Krisis Gaza dengan Delegasi Hamas

Widi Kusnadi Editor : Rana Setiawan - 17 detik yang lalu

17 detik yang lalu

0 Views

Menlu Turkiye Hakan Fidan.(Foto: MEMO)

Ankara, MINA – Menteri Luar Negeri (Menlu) Turkiye, Hakan Fidan mengadakan pertemuan dengan delegasi Hamas yang dipimpin Ketua Dewan Syura Hamas, Muhammad Darwis, di ibu kota Turkiye, Ankara.

Pertemuan tersebut membahas situasi kemanusiaan yang memburuk di Jalur Gaza, sebagaimana dilaporkan Middle East Monitor (MEMO), Senin (28/4).

Dalam pertemuan tersebut, Menlu Fidan menerima laporan langsung mengenai perkembangan terkini di Gaza. Delegasi Hamas juga memberikan pembaruan tentang hasil kunjungan mereka ke Kairo, yang dilakukan sebagai bagian dari upaya diplomasi untuk menghentikan konflik di kawasan tersebut.

Diskusi kedua belah pihak menyoroti penyerangan dan blokade yang terus dilakukan oleh Israel terhadap Gaza, yang memperburuk kondisi kemanusiaan di wilayah tersebut.

Baca Juga: Dewan Ulama Saudi Tegaskan Haji Tanpa Izin Bertentangan dengan Syariat

Menlu Fidan menyampaikan komitmen Turkiye dalam memberikan bantuan kepada rakyat Palestina dan mendukung langkah-langkah untuk menghentikan kekerasan serta mencapai solusi damai.

“Turkiye berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan mitra internasional guna mengakhiri penderitaan rakyat Palestina,” ujar Fidan dalam keterangan resminya.

Kedua pihak sepakat untuk melanjutkan komunikasi dan konsultasi di tahap-tahap berikutnya, termasuk langkah-langkah politik untuk menghentikan perang dan memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga Gaza.

Pertemuan tersebut mencerminkan peran aktif Turkiye dalam upaya diplomatik untuk menangani krisis di Timur Tengah, sekaligus menunjukkan dukungannya terhadap hak-hak Palestina di tengah situasi yang semakin mendesak.[]

Baca Juga: Pemerintah Arab Saudi Luncurkan “Buku Pintar Ibadah Haji” dalam 6 Bahasa

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda