Pemain Timnas Pratama Arhan Resmi Bermain di Liga Jepang, Tokyo Verdy

Jakarta, MINA – Pesepakbola Timnas Indonesia, dipastikan bergabung ke klub kasta kedua , Tokyo Verdy, dengan status bebas transfer dari PSIS Semarang.

Kepastian itu telah dikonfirmasi melalui pernyataan resmi Tokyo Verdy pada Rabu (16/2) lalu.

“Dengan senang hati kami mengonfirmasi bahwa Pratama Arhan akan direkrut secara permanen dari PSIS Semarang, Indonesia,” tulis pernyataan resmi Tokyo Verdy.

“Ini akan menjadi pertama kalinya bagi Tokyo Verdy untuk mengakuisisi pemain dari Asia Tenggara,” lanjut pernyataan tersebut.

Pratama Arhan rencananya bakal berseragam Tokyo Verdy selama dua tahun. Ini disampaikan langsung oleh agen sang pemain, Dusan Bogdanovic.

“Sekarang dengan senang hati mengumumkan transfernya (Pratama Arhan) ke Tokyo Verdy, salah satu tim tersukses dalam sejarah sepak bola Jepang dengan kontrak 2 tahun,” tulis Dusan di akun Instagram pribadinya.

Arhan jadi pemain Indonesia kelima yang tampil di Jepang, setelah Ricky Yakobi, Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, dan Ryu Nugraha.

Kepindahan Pratama Arhan ke Tokyo Verdy tidak hanya menyita perhatian dari publik dan media Indonesia. Namun, media asing seperti ESPN juga tersulut perhatiannya dengan hijrahnya Pratama Arhan dari PSIS ke Tokyo Verdy.

“Pratama Arhan menjadi pemain internasional Indonesia terbaru yang pindah ke luar negeri setelah menyelesaikan kepindahan ke Tokyo Verdy Jepang dari PSIS Semarang,” tulis ESPN.

“Transfer tersebut diumumkan oleh klub J2 League pada hari Rabu dan melihat bek kiri berbakat melanjutkan kemunculannya sebagai salah satu prospek terpanas di Asia Tenggara,” katanya.

ESPN juga menerangkan soal penampilan Pratama Arhan selama membela timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2022.

Menurut ESPN, Pratama Arhan tampil menonjol selama berkostum timnas Indonesia di kompetisi antarnegara Asia Tenggara tersebut.

Selain itu, pemain kelahiran Blora ini dinilai memiliki pengaruh besar dalam keberhasilan timnas Indonesia mencapai final Piala AFF.

Dengan demikian, sudah ada enam pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.

Keenam pemain itu adalah Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Egy Maulana Vikri (FK Senica), Witan Sulaeman (FK Senica), Elkan Baggott (Ipswich Town), Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners), dan Bagus Kahfi (FC Utrecht). (R/R11/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.