
Plt Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin serahkan piala kepada para juara STQ Nasional XXIV Tarakan, Kaltara, Jumat (21/7/2017). (Foto: Kemenag)
Jakarta, MINA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberikan bonus kepada pemenang Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional ke XXIV. Bonus yang diberikan kepada Kafilah DKI Jakarta yang berhasil merebut juara umum sebesar Rp 100 juta.
Asisten Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekda DKI Jakarta, Catur Laswanto mengatakan, para kafilah DKI Jakarta kembali bisa mendapatkan juara umum pada pelaksanaan STQ Nasional tahun ini.
“Prestasi ini sangat membanggakan. Mereka bisa tunjukkan prestasinya,” ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (30/10), sebagaimana laporan Berita Jakarta.
Baca Juga: Ribuan Rumah di Dharmasraya Sumbar Terendam Banjir
Catur berharap pemberian bonus ini bisa memacu semangat para kafilah untuk mempertahankan prestasinya pada ajang-ajang serupa berikutnya.
“Persiapan MTQ harus dilakukan sedini mungkin agar STQ tahun depan bisa jadi juara umum lagi,” ucapnya.
Ia juga menginginkan, kafilah DKI tidak hanya ikut dalam ajang nasional. Tetapi juga bisa ikut ke ajang yang lebih besar hingga ke tingkat internasional.
“Ke depan bukan hanya berhenti pada STQ nasional. Harus juga bisa ikut di tingkat internasional,” tambahnya.
Baca Juga: Jalan Nasional Jambi-Sumbar Putus Total
Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional XXIV digelar di Tarakan, Kalimantan Utara, Ahad-Sabtu 16-22 Juli 2017.
Provinsi DKI Jakarta kembali meraih juara umum ajang dua tahunan yang dibuka Menag Lukman Hakim Saifuddin itu.(A/R01/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Syubban Banten Selenggarakan Kajian Buku Bumi Palestina Milik Bangsa Palestina