Mosul, MINA – Polisi Irak memamerkan 23 kendaraan bunuh diri dan senjata anti pesawat terbang yang direbut dari ISIS selama perang di kota Mosul.
Kendaraan yang diperlihatkan ke media pada hari Jumat (14/7) itu, sebagian besar adalah mobil sipil yang dimodifikasi dengan lapisan baja tebal dan dilengkapi bom.
Banyak yang telah dicat oleh ISIS seperti warna mobil Polisi Federal Irak, bertujuan sebagai kamuflase dalam menyerang dan menipu pesawat pengintai yang akan mengira kendaraan bom bunuh diri tersebut adalah milik pasukan Irak.
Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza
“Pasukan Divisi Darurat Cepat dan Polisi Federal menyita mobil-mobil ini dalam penggerebekan malam yang sukses,” kata Kapten Polisi Federal Irak Bassam Hillo Kadhim. Demikian media Asharq Al-Awsat memberitakan yang dikutip MINA.
Yang paling menjadi pusat perhatian di antara kendaraan itu adalah sebuah menara tangki, lengkap dengan senapannya, dipasang di belakang sebuah truk besar.
Menurut pejabat polisi, kendaraan itu dirancang untuk menargetkan pesawat militer dan pasukan darat dari kejauhan. Pasukan Irak berencana menghancurkan kendaraan tersebut. (T/RI-1/P1)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata