Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ponpes Al-Fatah Lampung Gelar Konsolidasi Evaluasi Sistem Pendidikan

Habib Hizbullah - Sabtu, 15 Oktober 2022 - 13:11 WIB

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 13:11 WIB

5 Views

Al-Muhajirun, Lampung Selatan, MINA – Ponpes Al-Fatah, Muhajirun, Lampung menggelar konsolidasi dalam rangka mengevaluasi serta membahas program pendidikan khususnya di lingkungan Al-Fatah Lampung.

Konsolidasi digelar di Aula Taqwa, Komplek Ponpes Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Al-Muhajirun, Negararatu, Natar, Lampung Selatan, Sabtu (15/10).

Mengawali Konsolidasi, Amir Majelis Tarbiyah Pusat (MTP), Ustaz Agus Priono yang turut serta dalam agenda tersebut menyatakan, pada dasarnya prinsip pendidikan pesantren adalah pembinaan Aqidah dan pembinaan Syariah.

“Pembinaan Aqidah adalah dasar ilmu pendidikan di pesantren yang mengajarkan tauhid dalam pengamalannya. Sedangkan membina Syariah adalah bunganya Aqidah, bagaimana santri mengamalkan ubudiyyah dalam pengamalan sehari-hari,” jelasnya.

Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru

Ia menambahkan, lembaga pendidikan di pesantren mengajarkan dan mengamalkan, tidak hanya berlaku untuk santrinya, tetapi juga bagi semua unsur yang ada di pesantren termasuk para guru di dalamnya.

Sementara, Pembina Ponpes Al-Fatah Lampung, Ustaz Amin Nuroni saat membuka kegiatan tersebut berharap dengan adanya konsolidasi, ke depan pendidikan di Pesantren Al-Fatah khususnya di seluruh Lampung semakin baik.

“Lebih baik dari segi kinerjanya, lebih baik lagi dari segi kualitas dan kuantitas, juga kualitas alumninya terus meningkat,” harapnya.

Pada Konsolidasi tersebut hadir juga mendampingi Amir MTP, Amir Majelis DIKTI, Mudirus Shuffah Al-Fatah Cileungsi, serta sebagai peserta konsolidasi adalah majelis-majelis Tarbiyah di Wilayah Lampung, yaitu Ponpes Al-Fatah Al-Muhajirun, Al-Fatah Bangun Rejo Lampung Tengah, Al-Fatah Ciamis Lampung Utara, Al-Fatah Panaragan Tulang Bawang, dan Al-Fatah Sidomakmur Lampung Timur. (L/R12/P2)

Baca Juga: Delegasi Indonesia Raih Peringkat III MTQ Internasional di Malaysia

Mi’raj News Agency (MIMA)

Rekomendasi untuk Anda

Sosok
MINA Millenia
Pendidikan dan IPTEK