Jakarta, MINA – Prof. Firmanzah, Ph.D., 44 tahun, Rektor Universitas Paramadina yang juga Guru Besar FEB Universitas Indonesia (UI) pada Sabtu (6/2) pagi meninggal dunia.
“Innalillahi wa innailaihi raajiun, telah meninggal dunia Bapak Prof. Firmanzah, mohon doa agar almarhum husnul khotimah, diampuni dosa-dosa nya dan diterima segala amal ibadahnya,” demikian keterangan tertulis diterima MINA.
Jenazahnya dimakamkan setelah Shalat Dzuhur.
Firmanzah lahir di Surabaya pada 7 Juli 1976, ia menjadi Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FEUI) pada periode 2009-2013.
Baca Juga: Sertifikasi Halal untuk Lindungi UMK dari Persaingan dengan Produk Luar
Ia dulu merupakan profesor (guru besar) termuda di Universitas Indonesia.
Pada 15 Januari 2014, Firmanzah terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina 2014-2018. Menggantikan Anies Baswedan yang ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Universitas Paramadina didirikan oleh Nurcholis Madjid, tokoh muda Islam, yang antara lain pernah menjadi Ketua Umum PB Himpunan Mahasiwa Islam (HMI).
Firmanzah juga pernah menjadi Staf Khusus Presiden bidang Ekonomi pada pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono.
Baca Juga: Menko Budi Gunawan: Pemain Judol di Indonesia 8,8 Juta Orang, Mayoritas Ekonomi Bawah
Alamat rumah duka : Taman Parahiyangan Golf, Jalan Situ Indah Golf Nomor 12, Sentul Selatan, Bogor. (R/Hju/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Hingga November 2024, Angka PHK di Jakarta Tembus 14.501 orang.