Bekasi, MINA – SD Silaturahim Islamic School menggelar acara puncak Silaturahim Festival 2021. Acara yang dengan tema “Pahlawan Sejati Kala Pandemi” ini merupakan rangkaian acara yang terdiri dari lomba untuk TK/sederajat dan penampilan-penampilan dari siswa-siswi SD Silaturahim.
Puncak acara Silaturahim Festival 2021 ini diselenggarakan pada Sabtu (27/11) secara daring. Adapun untuk siswa yang melakukan penampilan dilakukan di Aula SD Silaturahim Islamic School Jalan Kali Manggis No. 99 Jatikarya Jatisampurna, Jatikarya, Kec. Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Siswa-siswi SD Silaturahim melakukan penampilan-penampilan dari tiap perwakilan kelas. Kelas 1 menampilkan tarian Manuk Dadali, selanjutnya kelas 2 tampil menyanyikan lagu Indonesia Pusaka dan Soleram. Dilanjutkan pembacaan Puisi dari siswa kelas 4 dengan judul Pahlawanku kemudian penampilan keyboard dari kelas 5 selanjutnya dari kelas 6 dengan menampilkan tarian Sirih Kuning.
Selain penampilan dari siswa dan siswi SD Silaturahim kegiatan juga berisi pengumuman lomba, yang diselenggarakan dari 1-20 November yang terdiri dari lomba mewarnai, menyanyi dan fashion show.
Baca Juga: Pesantren Shuffah Al-Jamaah Tasikmalaya Jalin Kerja Sama dengan UIN Syarif Hidayatullah
Dalam sambutannya Kepala SD Silaturahim Islamic School Entin Suhesti menyampaikan apresiasi kepada para siswa-siswi yang tampil, guru pembimbing serta para peserta lomba dari berbagai wilayah di Bekasi, Bogor, Bekasi dan Jakarta.
“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada YPSJ, para sponsor dan juga kepada para pendukung dan media Partner seperti Radio Silaturahim dan Minanews,” ujar Entin.
“Kegiatan ini insyaAllah akan menjadi kegiatan regular tahunan yang terus di kemas untuk bisa lebih menarik. Kita semua berharap agar pandemi segera berakhir sehingga bisa melaksanakan kegiatan full di sekolah,” katanya.
Sebagai informasi, SD Silaturahim Islamic School saat ini telah membuka pendaftaran peserta didik baru tahun pelajaran 2022/2023. Informasi lengkap terkait dengan sekolah dan pendaftaran dapat diakses melalui website https://silaturahimislamicschool.sch.id. (R/R7/RS2)
Baca Juga: Rancang Baterai Kendaraan Listrik, Tim Peneliti UIN Ar-Raniry Raih Dana Hibah 5 Miliar
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Wamenag Sampaikan Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Perbaiki Infrastruktur Pendidikan