Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekolah Tahfidz DTI Salurkan 300 Paket Santunan Ramadhan

Ali Farkhan Tsani - Senin, 4 Juni 2018 - 02:36 WIB

Senin, 4 Juni 2018 - 02:36 WIB

8 Views

 

Bekasi, MINA – Sekolah Tahfidz Daarut Tarbiyah Indonesia (DTI) menyalurkan 300 paket santunan Ramadhan untuk yatama, dhuafa dan santri tahfidz.

“Kita ingin berbagi di bulan penuh berkah ini memenuhi perintah Allah,” kata Ahmad Nawawi, Ketua Yayasan DTI dalam sambutannya, di Sekolah Tahfidz DTI Jl. Lapangan Bekasi Tengah 3, Bekasi Timur, Sabtu sore (2/6/2018).

Ia mengatakan, lembaganya berusaha mendidik siswa-siswi  menjadi penghafal Al-Quran dan Al-Hadits.

Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online

“Kami ingin dalam setiap RT di Bekasi ada 10 sampai 20 penghafal Quran,” ujarnya di hadapan ratusan jamaah yang hadir pada acara tersebut.

Ini menjadi tahun keempat Yayasan DTI menyalurkan santunan kepada  warga yang memerlukan di sekitar lembaganya.

Pada kesempatan sama, Rahmat Adi Santosa, Ketua Pengawas Yayasan DTI mengatakan, Lembaga Pendidikan tahfidz Quran yang dikelolanya diperuntukkan bagi kebaikan dan kemajuan umat Islam.

Melalui pendidikan Qurani diharapkan muncul kader-kader masa depan yang unggul dalam berbagai bidang, yang hafidz Quran.

Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan

Sekolah Tahfidz DTI terdiri dari SMPIT, SMAIT, Diniyah Sore, dan Takhasush Dakwah.

Lembaga tersebut memberikan beasiswa pendidikan bagi siswa SMPIT dan SMAIT berasrama (boarding school) dari kalangan dhuafa.

Bagi anak-anak usia sekolah di luar DTI, yang ingin pandai membaca hingga menghafal Al-Quran, dapat mengikuti Pendidikan Diniyah Sore, di lembaga yang terletak sekitar 200 meter dari stasiun Bekasi tersebut. (L/RS2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Lewat Wakaf & Zakat Run 2024, Masyarakat Diajak Berolahraga Sambil Beramal

Rekomendasi untuk Anda