Bandung, MINA – SMA Alfa Centauri (Alcen) Bandung mendapatkan apresiasi dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII Propinsi Jawa Barat sebagai peringkat pertama 10 besar SMA swasta yang lolos dalam SBMPTN 2020.
“Alhamdulillah atas ridha Allah, kerja keras semua alumni, para guru, dan dukungan orang tua,” kata Siti Aminah, Wakasek Humas SMA Alcen saat dihubungi Kantor Berita MINA, Ahad (7/9).
“Sebuah capaian yang luar biasa. Semoga karunia ini menjadi berkah dan amanah agar kita dapat menjaga dan meningkatkan kualitas lulusan yang lebih baik lagi di tahun-tahun yang akan datang. Semoga menjadi motivasi juga bagi siswa-siswi Alfa Centauri. Aamiin,” ujarnya.
Menurutnya, jumlah siswa SMA beralamat di Jl Diponegoro 48 Bandung yang lulus di PTN sampai saat ini 122 dari 288 siswa. Namun masih ada yang belum pengumuman seleksi tulis, “Mudah-mudahan masih bertambah. Prosentasinya sekarang sekitar 40%,” tuturnya.
Baca Juga: Wamenag Sampaikan Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Perbaiki Infrastruktur Pendidikan
Di antara yang lolos, banyak yang diterima di PTN/PTLN favorit seperti Kriminologi UI, Pendidikan Dokter UNPAD, Psikologi UGM, ITB, ITS, dll.
SMA Alfa Centauri terus mengadakan peningkatan kurikulum. Beberapa Program unggulan yang mendukung pencapaian tersebut di antaranya, penambahan matpel Matematika dan matpel khusus UN/UTBK sejak kelas X, belajar digital mandiri S2DLS (Sony Sugema Digital Learning System) dan mengikuti bimbingan belajar regular SSC (Sony Sugema College) sejak naik kelas XII berlanjut Intensif menjelang UTBK.
Aminah menambahkan, di SMA-nya juga menetapkan staf khusus Bidang Kurikulum untuk mengawal program Kelas XII, serta program pendampingan untuk menjaga motivasi dan mendampingi belajar matpel UTBK oleh minimal 4 guru di tiap kelas (1 wali kelas, 1 matpel Matematika, 1 matpel Bahasa, 1 matpel non-UN) untuk membantu mengondisikan kegiatan siswa)
“Kami juga membuat program lesehan, yaitu belajar sampai menginap di sekolah, untuk matpel UTBK, disertai Try Out berkala,” imbuhnya.
Baca Juga: Hari Guru, Kemenag Upayakan Sertifikasi Guru Tuntas dalam Dua Tahun
Peogram lainnya adalah pengarahan intensif dan layanan konsultasi terkait pemilihan jurusan dan teknis SNMPTN/UTBK/SBMPTN dari BPBK.
Pertemuan dengan orang tua siswa secara khusus dalam rangka sosialisasi SNMPTN/UTBK/SBMPTN, mengundang Panitia UTBK dari ITB, juga rutin dilakukan, imbuhnya.
Program berikutnya adalah sharing dari alumni untuk memperkenalkan berbagai PTN, nama kegiatannya Cerebrum (College Sharing Even Brought to Motivate). Di samping mengadakan study tour atau kunjungan ke PTN saat siswa kelas XI guna mengenalkan jurusan-jurusan yang ada di PTN tersebut.
Untuk PTLN mengadakan sosialisasi PTLN melalui Biro Pendidikan Luar Negeri serta study tour ke LN.
Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru
SMA Alfa Centauri didirikan sejak tahun ajaran 2003/2004, berawal tanpa dipungut biaya, dengan syarat orangtua mereka berpenghasilan dibawah 1 juta rupiah per bulan dan lulus tes akademik. Seluruh biaya pendidikan ditanggung oleh Sony Sugema Group (LBB Sony Sugema College, STTIS, Q-College dan SSPress), sebagai sumbangsih SSGroup untuk dunia kependidikan.
Saat ini memberikan kesempatan kuota 20% tau sekitar 40 anak, untuk siswa kurang mampu setiap tahunnya.
Lulusan SMA Alfa Centauri sejak 2006 telah memasuki PTN Favorit seperti : UI, ITB, UNPAD, UGM, UPI, IPB dan sebagainya. (L/RS2/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Delegasi Indonesia Raih Peringkat III MTQ Internasional di Malaysia