Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

TIM SEPAK BOLA PALESTINA TERBAIK DI ASIA

Nidiya Fitriyah - Senin, 1 Desember 2014 - 15:03 WIB

Senin, 1 Desember 2014 - 15:03 WIB

737 Views ㅤ

foto: AFC
foto: AFC

foto: AFC

Manila, 8 Shafar 1436/1 Desember 2014 (MINA) – Tim Nasional sepak bola Palestina, Ahad (30/11), mendapat penghargaan sebagai tim terbaik di Asia untuk tahun 2014.

Upacara penghormatan muncul di sela-sela perayaan ulang tahun FIFA ke-60 yang diselenggarakan di ibukota Filipina, Manila. Sebagaimana dilaporkan Wafa, yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Senin.

Kepala Federasi Sepak Bola Palestina, Jibril Rajoub menerima hadiah setelah Palestina memenangkan Piala Tantangan dari Tim Junior sepak bola Korea Utara dan Tim Nasional Pemuda Qatar.

Tim nasional Palestina juga lolos ke Piala Asia AFC untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Baca Juga: Kota New Delhi Diselimuti Asap Beracun, Sekolah Diliburkan

Sebagaimana dilaporkan Boxscorenews, Jibril Rajoub mengatakan, “Saya percaya penghargaan yang di berikan AFC ini menunjukkan bahwa sepak bola Palestina sedang berkembang.”

Dia mengatakan, tim sepak bola Palestina berkomitmen untuk meningkatkan etika dan nila-nilai dalam setiap permainan.

Upacara penghargaan tersebut dihadiri oleh Presiden FIFA Sepp Blatter, serta tokoh-tokoh sepak bola internasional lainnya.(T/P008/R11)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Ratusan Ribu Orang Mengungsi saat Topan Super Man-yi Menuju Filipina

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
Palestina
MINA Sport
Asia