Jakarta, MINA – Rangkaian penyelenggaraan Zikir Nasional Republika sudah dimulai sejak bakda salat Jumat di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Jumat (29/12).
Hajatan rutin setiap tahun itu diharapkan bisa menjadi solusi bagi remaja Muslim mengisi akhir tahun.
“Pergantian tahun selalu menjadi momentum yang ditunggu oleh berbagai kalangan di seluruh dunia. Mereka mengunjungi tempat-tempat hiburan, sehingga jauh dari nilai-nilai Islam. Ini bisa jadi solusi bagi remaja-remaja Muslim,” ujar Wakil Ketua Pengurus Masjid At-Tin KH. Al-Mustaghfirin dalam sambutannya.
Hadir sejumlah tokoh seperti Direktur Utama Republika Agus Yoosran, Pemred Republika Irfan Junaidi, Founder Paytren Ustaz Yusuf Mansur, dan lainnya.
Baca Juga: Tapak Suci Al-Fatah Ciamis Juara Umum Ajang North Lampung Championship 4 Tahun 2025
Al-Mustaghfirin berpendapat bahwa penyelengaraan zikir nasional sudah tepat. Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Republika karena telah memilih Masjid At-Tin menjadi tempat berlangsungnya zikir nasional selama ini.
“Kami selaku pengurus Masjid At Tin mengucapkan terima kasih atas kerja samanya dari Surat Kabar Harian Republika. Ini adalah bentuk kerja sama yang ke 16 kalinya,” katanya. Masjid At-Tin dibangun oleh putra-putri Presiden Soeharto yang berlokasi di lingkungan Taman Mini Indonesia Indah.
Dirut Republika Agus Yoosran berharap, kerja sama melaksanakan zikir nasional ini terus terjalin dan bisa menjadi manfaat. Mudah-mudahan Republika bisa terus memberikan informasi-informasi yang positif dan berimbang, khususnya bagi umat Muslim.
“Ini sudah menjadi acara rutin Republika. Mungkin ini juga sudah menjadi trademark Republika. Semoga bisa menjadi manfaat bagi warga Jakarta dan sekitarnya,” katanya.
Baca Juga: Ketua MUI Prof Sudarnoto: Gencatan Senjata, Ketangguhan Pejuang Palestina
Zikir nasional kali ini mengambil tema Perkuat Silaturahim untuk Bangsa. Terasa sekali eratnya rasa kesatuan dan persatuan bangsa seperti terkoyak-koyak oleh opini-opini di media sosial. Zikir nasional kali ini diharapkan bisa menjadi angin baru untuk merekatkan kembali persatuan yang sempat terkoyak itu.
“Ini ada acara zikir yang ke 16. Dua kali di tempat lain, artinya sudah 14 kali dilaksanakan di tempat ini. Semoga ke depan terus terjalin,” katanya.
Acara ini terselenggara berkat kerja sama antara Republika dengan Masjid At-Tin dan sejumlah lembaga Islam seperti Dompet Dhuafa, PayTren, Bank BRI, dan lainnya. (L/R06/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Indonesia Sambut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza, Tekankan Implementasi Segera