Israel Klaim Temukan Bengkel Pembuatan Senjata Terbesar di Hebron

Hebron, 19 Rabi’ul Awwal 1438/19 Desember 2016 (MINA) – Militer mengklaim menemukan salah satu bengkel pembuatan senjata terbesar di kota Hebron dalam operasi penggerebekan terhadap sejumlah rumah warga pada Senin (19/12) di kota itu.

Juru bicara militer Israel, Evakhi Adrai menyebutkan, pihaknya malam Senin menemukan bengkel pembuatan senjata di tingkat dasar pada salah satu bangunan rumah di kota Hebron, demikian Pusat Informasi Palestina (PIP) yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

“Ini merupakan yang terbesar yang kita temukan,” katanya.

Ia mengatakan, pihak militer menangkap pemilik bengkel tersebut bersama anaknya, dengan merampas semua peralatannya.

“Militer Israel melakukan aksi penggerebekan terhadap sejumlah wilayah di Tepi Barat dalam beberapa bulan terakhir, dan berhasil menyita 40 bengkel pembuatan senjata dan lebih dari 420 senjata rakitan,” jelasnya.(T/M013/P2)

Baca Juga:  34 Senator Partai Republik Desak Biden Hentikan Rencana Sambut Pengungsi Gaza

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: Hasanatun Aliyah

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.