Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Karim Benzema Terima Al-Qur’an dari Reporter Arab Saudi

Insaf Muarif Gunawan - Jumat, 18 Agustus 2023 - 14:53 WIB

Jumat, 18 Agustus 2023 - 14:53 WIB

5 Views

Karim Benzema (tengah). (Foto: IINA)

Riyadh, MINA – Pesepak bola Muslim asal Prancis, Karim Benzema, menerima hadiah Al-Qur’an terjemahan bahasa Prancis dari seorang reporter Arab Saudi Ibhrahim al-Faria.

Benzema resmi gabung Al Ittihad FC di Liga Arab Saudi dengan kontrak tiga musim dan gaji Rp 3,1 triliun per tahun. Kepastian tersebut diumumkan langsung oleh Al Ittihad di laman resminya, 7 Juli lalu.

Seperti dilansir Iqna.ir pada Kamis (17/8), reporter Ibhrahim al-Farian menghadiahkan Al-Qur’an yang juga mencakup terjemahan Kitab Suci dalam bahasa Prancis, demikian keterangan yang dikutip MINA.

Dua hari sebelumnya, Al-Farian menghadiahkan jam tangan Rolex kepada Fabio Henrique Tavares yang lebih dikenal dengan nama Fabinho.

Baca Juga: Presiden Kolombia Kecam Media Bungkam Atas Genosida Israel di Gaza

Setelah bergabung dengan Al Ittihad, Karim Benzema pergi ke Kota Suci Makkah untuk menunaikan ibadah umrah awal bulan ini. Ia juga pernah membagikan video saat melakukan ritual haji dengan mengenakan pakaian ihram. (R/R8/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Lancarkan Serangan ke Lebanon Selatan, Sejumlah Wilayah Terdampak Kerusakan

Rekomendasi untuk Anda