Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MA Al-Fatah Lampung Terakreditasi A oleh BAN-SM Tahun 2022

Nur Hadis - Jumat, 14 Oktober 2022 - 17:44 WIB

Jumat, 14 Oktober 2022 - 17:44 WIB

94 Views

Al-Muhajirun, MINA – Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung dinyatakan Terakreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN SM).

BAN SM mengeluarkan Surat Keputusan (SK) tentang penetapan hasil akreditasi dan rekomendasi sekolah/madrasah tahun 2022 pada, Kamis (6/10) di Jakarta.

Melalui Rapat Pleno BAN SM, sebanyak 3,549 sekolah/madrasah di seluruh Indonesia telah divisitasi, divalidasi, diverifikasi, dan telah memenuhi persyaratan untuk ditetapkan hasil akreditasinya.

Pada SK tersebut, terlampir hasil akreditasi 3.549 sekolah/madrasah di seluruh Indonesia, MA Al-Fatah Lampung menjadi salah satu madrasah yang mendapatkan hasil peringkat/akreditasi A dengan nilai akhir 94.

Baca Juga: Sebanyak 36 Kepala Negara Konfirmasi Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

Kepala Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung, Amin Najib saat diwawancarai MINA, Jum’at (14/10) mengatakan bahwa hasil ini bukan hanya sebuah keberkahan saja tetapi juga menjadi ujian tanggung jawab kita semua.

“Tentu kita semua bersyukur atas terbitnya SK dari BAN SM yang menyatakan bahwa MA Al-Fatah Lampung terakreditasi A, ini merupakan keberkahan yang Allah berikan tetapi juga menjadi ujian tanggung jawab untuk kita agar bisa mempertahankan apa yang telah dinyatakan baik dan terus menjadi lebih baik lagi,” katanya.

“Hasil ini juga tentunya berkat dukungan dari semua unsur yang ada di sekitar Ponpes Al-Fatah Lampung, yang senantiasa membantu dan mendukung kita untuk lebih maju dan lebih baik lagi kedepannya,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah (Ka.Kanwil) Lampung, Puji Raharjo memberikan ucapan selamat dan sukses kepada MA Al-Fatah Lampung yang telah terakreditasi A melalui sebaran flyer Kemenag Provinsi Lampung. (L/Iwn/P1)

Baca Juga: [BEDAH BERITA MINA] Malam Ini Bahas Krisis Gaza, Bagaimana Peran Dunia

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Pendidikan dan IPTEK