Jakarta, 18 Rajab 1438/16 April 2017 (MINA) – Sebuah mobil berisi empat jerigen bahan bakar minyak (BBM) meledak saat ribuan umat Islam memperingati Isra Mi’raj di Cawang, Jakarta Timur (Jaktim), Ahad (16/4) sekitar pukul 00.05 WIB. Api baru bisa dipadamkan menjelang Shubuh tadi.
Insiden itu tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, sebuah mobil bermerek Kijang Kapsul dengan nomor polisi B 7208 EQ hangus terbakar. Di lokasi kejadian juga ditemukan dua mobil lainnya yang masing-masing berisi empat jerigen penuh dengan bahan bakar minyak.
Dari hasil investigasi Laskar FPI, diduga kuat, mobil itu sengaja diledakan untuk mencederai Imam Besar FPI Habib Muhammad Rizieq Syihab.
Terkait insiden itu, Pimpinan Laskar Ulama dan Santri, Gus Ali meminta laskarnya untuk melakukan pengamanan terhadap Habib Muhammad Rizieq Syihab ditingkatkan hingga sejauh Ring 3.
Baca Juga: Pasangan Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma-Kun tak jadi Gugat ke MK
“Dan para Laskar Ulama dan Santri mohon membantu para pejuang Al-Mujahid Laskar Pembela Islam (LPI dan FPI) di setiap acara Guru Besar kita di radius ring 2 dan ring 3,” kata Gus Ali dalam pernyataan tertulisnya.
Selain meminta laskarnya untuk mengamankan Habib Rizieq, Gus Ali juga meminta untuk berbaur dan membantu mengawasi, mengontrol kondisi di lapangan. “Kita serukan laskar untuk kumpul menyebar dan terlibat langsung dalam setiap acara salah satu guru kita Habib Rizieq hingga tanggal 19 nanti,” ucapnya. (L/R06/B05)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Cuaca Jakarta Berpotensi Hujan Kamis Ini, Sebagian Berawan Tebal