Yangon, 28 Muharram 1437/10 November 2015 (MINA) – Partai oposisi Myanmar pimpinan Aung San Suu Kyi telah mengklaim kemenangan dalam pemilihan parlemen Ahad, 8 November lalu.
Setidaknya 2.000 orang turun di saat hujan sore pada Senin (9/11) di ibukota komersial Yangon, mereka menunggu pengumuman hasil suara dan pidato yang mungkin akan dikeluarkan oleh Suu Kyi yang telah lama menjadi ikon demokrasi.
Para pendukung partai oposisi Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) melambaikan bendera merah partai sambil menyanyikan lagu tema kampanye, mereka berteriak “NLD, kami akan menang”, Al Jazeera melaporkan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Mereka juga bersorak ketika komisi pemilihan mengumumkan kemenangan bagi para kandidat NLD dalam sebuah konferensi pers yang tayangkan secara langsung di TV layar lebar.
Baca Juga: Diboikot, Starbucks Tutup 50 Gerai di Malaysia
“Saya sangat gembira. NLD menang di kota saya Kyi Myin Dine,” kata Daw Khin Myo Sett (39) yang memilih untuk pertama kalinya.
“Saya berharap bahwa mereka akan meningkatkan pendidikan serta kesehatan dan memberikan anak-anak saya kehidupan yang lebih baik,” katanya.
Pemilu pertama secara terbuka dalam beberapa dekade itu diperkirakan sebanyak 80 persen jumlah pemilih yang berpartisipasi.
NLD memenangkan sekitar 70 persen suara yang dihitung pada tengah hari Senin, kata juru bicara partai Win Htein. (T/P001/R02)
Baca Juga: Kota New Delhi Diselimuti Asap Beracun, Sekolah Diliburkan
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)