Jakarta, MINA – Pameran Kaligrafi Kontemporer di Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta atau Jakarta Islamic Center (JIC) Jakarta diperpanjang hingga Ahad (24/4) besok.
Kegiatan bertajuk ‘The Power of Quran’ yang digelar sejak 15 April ini berakhir pada Jumat (22/4) kemarin, demikian keterangan yang diterima MINA.
Ketua Panitia Pameran, M Arif Syukur mengatakan, perpanjangan waktu pameran ini karena tingginya animo masyarakat untuk menyaksikan 130 karya kaligrafi 102 seniman dari 26 negara di dunia ini.
“Kalau berdasarkan jadwal kita selesai Jumat (22/4) kemarin. Karena melihat animo masyarakat yang tinggi, maka kami perpanjang hingga Ahad besok. Jadi masih ada kesempatan bagi masyarakat untuk berkunjung melihat pameran ini,” jelas Arif.
Baca Juga: Wamendiktisaintek Dorong Peran Organisasi Kemahasiswaan Dukung Pembangunan Nasional
Ia mengatakan, pameran ini mengusung tajuk The Power of Quran karena, momentumnya tepat dengan turunnya Al-Quran pada 17 Ramadhan.
Menurut Arif, pameran ini sebagai literasi untuk masyarakat serta inspirasi dalam menuangkan karya.
Kaligrafi ini, menurut Arif Syukur, sifatnya universal dan keindahannya bisa dinikmati semua orang
“Yang menikmati lukisan kaligrafi kontemporer ini bukan hanya golongan muslim namun non muslim,” ungkapnya.
Baca Juga: TNI AL Bersama Masyarakat Pesisir Bongkar Pagar Laut 30 KM di Tangerang
Ade Aprilianti, mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia Bandung jurusan Seni, mengaku kagum dengan karya kaligrafi yang ditampilkan dalam pameran ini. (R/R8/R1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: MUI: Menjaga Kelestarian Lingkungan Tanggung Jawab Umat Beriman