Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perluas Ekspor dan Investasi, Kemlu Gandeng Exim Bank Indonesia

Nidiya Fitriyah - Rabu, 11 April 2018 - 13:49 WIB

Rabu, 11 April 2018 - 13:49 WIB

34 Views ㅤ

Foto: Kemlu RI

Foto: Kemlu RI

Nusa Dua, Bali, MINA –  Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI dan Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) tentang Kerja Sama Peningkatan Diplomasi Ekonomi.

Penandatanganan dilakukan di sela Indonesia Africa Forum (IAF) 2018 di Nusa Dua Bali,  disaksikan oleh Menteri Luar Negeri, Retno L.P Marsudi dan Menteri Keuangan, Sri Mulyani.

Diplomasi ekonomi adalah salah satu prioritas utama Kemlu, 132 Perwakilan RI di luar negeri menjadi ujung tombak dalam menjalankan mesin diplomasi ekonomi Indonesia. Secara khusus, Presiden RI memberikan mandat agar Perwakilan RI selalu aktif dan kreatif dalam memperjuangkan kepentingan ekonomi nasional di negara akreditasinya masing-masing. Demikian keterangan tertulis Kemlu RI yang diterima MINA, Rabu (11/4).

Dinyatakan, tingkat persaingan tinggi mengharuskan pelaku diplomasi melakukan terobosan-terobosan dan cerdas membaca peluang dan potensi untuk meningkatkan akses pasar global, terutama pasar non tradisional. ​

Baca Juga: Prof Asrorun Niam: Tujuan Fatwa untuk Kemaslahatan Hakiki

Upaya penetrasi pasar non tradisional nyatanya tidak lepas dari tantangan. Kalangan pengusaha dan investor juga masih memiliki kekhawatiran untuk berbisnis dengan pasar non tradisional.

Kemitraan Kemlu dengan LPEI dapat menjembatani hubungan Kemlu yang lebih intensif dengan dunia usaha, khususnya dalam meyakinkan dunia usaha untuk semakin berani mengambil resiko terukur, salah satunya dengan mulai merambah pasar non-tradisional.

LPEI merupakan lembaga yang diberi mandat untuk menjalankan pembiayaan ekspor nasional. Fungsi LPEI ini menjadikannya sebagai mitra yang penting bagi Kemlu, khususnya Perwakilan RI, untuk memaksimalkan diplomasi ekonomi.

Selain itu, saat ini Indonesia memiliki, atau, tengah dalam proses negosiasi, sejumlah perjanjian kerja sama perdagangan, baik bilateral maupun regional. Dukungan LPEI akan sangat berperan dalam  implementasi kerja sama dimaksud.

Baca Juga: KH Afifuddin Muhajir: Fatwa Dibutuhkan Sepanjang Zaman

Secara spesifik, melalui Nota Kesepahaman ini, diharapkan komunikasi antara Perwakilan RI dan LPEI menjadi semakin mudah, khususnya terkait pertukaran informasi hasil business intelligence yang akurat berdasarkan fakta dan kondisi di lapangan. Dengan informasi tersebut, dapat dilakukan identifikasi proyek potensial dan keunggulan komparatif Indonesia serta peluang outbound investment.

Adapun ruang lingkup kerja sama yang diatur didalam Nota Kesepahaman meliputi kerja sama guna mendorong investasi dan perdagangan internasional; perluasan jejaring internasional; pertukaran data/informasi terkait isu ekonomi; dan pengembangan kapasitas sumber daya.(R/R04/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA) 

Baca Juga: Pelatihan UMKM di Jakarta Diharap Lahirkan Muzaki Baru

Rekomendasi untuk Anda

Amerika
Kolom
Haji 1445 H