Puluhan Ribu Warga Palestina Ikut Prosesi Pemakaman 9 Korban Pembantaian Jenin

Pemakaman 9 korban Pembantaian Jenin oleh Pasukan Pendudukan Israel dihadiri puluhan ribu warga Palestina. (Foto: Palinfo)

Jenin, MINA – Puluhan ribu warga Palestina di Jenin pada Kamis (26/1) berkumpul untuk bergabung dalam prosesi pemakaman bagi para syuhada korban pembantaian, yang dilakukan (IOF) di pagi hari.

Para pelayat, membawa jenazah sembilan syuhada, bergerak dari Rumah Sakit Jenin dan berbaris melalui jalan-jalan kota. Para martir dimakamkan di pemakaman kota Burqin dan kamp pengungsi Yamun dan Jenin. Palinfo melaporkan.

Para martir tersebut adalah Saeb Azriqi, Izzuddin Salahat, Abdullah al-Ghoul, Waseem Jaas, Majda Obeid (wanita tua), Mu’tasim Abul-Hasan, Mohamed Soboh, dan Mohamed dan Nour Ghoneim (saudara laki-laki).

Libur satu hari diumumkan di Tepi Barat dan Yerusalem untuk berkabung atas para di Kota Jenin dan kamp pengungsinya.

Serangan IOF pada Kamis pagi menewaskan sedikitnya sembilan warga Palestina di salah satu hari paling mematikan di Tepi Barat yang diduduki, sejak serangan Israel meningkat pada awal tahun lalu.

Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan 20 orang lainnya terluka akibat peluru tajam dalam serangan di , yang digambarkan oleh media lokal sebagai pembantaian.

Seorang wanita tua dilaporkan menjadi salah satu yang tewas, sementara empat di antara yang terluka berada dalam kondisi kritis. (T/R7/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)