Wakil Yahudi di Kongres AS Meningkat

Washington, MINA – Jumlah orang Yahudi yang menjadi anggota hasil dari Pemilu paruh waktu 2018 beberapa hari lalu meningkat.

Jumlah anggota Kongres dari orang Yahudi meningkat menjadi 28 dari 23 orang. Di Senat menjadi delapan dari tujuh orang sebelumnya, demikian Times of Israel melaporkan yang dikutip MINA.

Selain kalangan Yahudi, calon dari kalangan perempuan dan mantan pejabat keamanan nasional menjadi tren yang luas di kubu Demokrat.

Di sisi lain, untuk pertama kalinya pula, dua wanita Muslim terpilih menjadi anggota Kongres untuk wakil dari Negara Bagian Michigan dan Minnesota.

Rashida Tlaib, wanita Muslim Palestina-Amerika sebelumnya menjabat selama enam tahun di badan legislatif Michigan.

Ilhan Omar yang juga dari Partai Demokrat, datang ke AS sebagai seorang pengungsi dari Somalia lebih dari dua dekade yang lalu. Ia memenangkan kursi kongres untuk distrik 5 Minnesota yang sebelumnya dipegang oleh Keith Ellison, Muslim pria pertama yang duduk di Kongres. (T/RI-1/B05)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Zaenal Muttaqin

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.