Presiden Abbas Bertemu Direktur Badan Intelijen Mesir dan Yordania

Presiden Mahmoud Abbas hari ini, Selasa (31/1) menerima Direktur Direktorat Intelijen Umum (GIS) Mesir, Abbas Kamel, dan Direktur Direktorat Intelijen Umum (GID) Yordania, Ahmad Husni, di markas besar kepresidenan Palestina di Ramallah, Tepi Barat yang diduduki. (Foto: Wafa)

Ramallah, MINA – Presiden Mahmoud Abbas hari ini, Selasa (31/1) menerima Direktur Direktorat Intelijen Umum (GIS) Mesir, Abbas Kamel, dan Direktur Direktorat Intelijen Umum (GID) Yordania, Ahmad Husni, di markas besar kepresidenan di Ramallah, Tepi Barat yang diduduki.

Sebagaimana dikutip dari Wafa, Kedua Direktur Direktorat Intelijen Umum menyampaikan pesan dukungan dan solidaritas dari Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi dan Raja Abdullah II dari Yordania, menegaskan dukungan mereka kepada Presiden Abbas, Palestina dan rakyatnya, serta kepedulian mereka terhadap keamanan dan stabilitas di wilayah.

Pada pertemuan tersebut, Presiden Abbas menekankan pentingnya melanjutkan koordinasi dengan pihak Mesir dan Yordania, dan berterima kasih atas upaya yang dilakukan oleh Mesir dan Yordania untuk mendukung rakyat Palestina dan tujuan mereka yang adil. (T/B03/P1)

Baca Juga:  Takluk dari Irak 2-1, Indonesia Gagal Rebut Juara 3 Piala Asia U-23 di Qatar

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: hadist

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.