ASSAD TAK PUNYA MASA DEPAN DI SURIAH, KATA ERDOGAN

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. (Foto: dok. Greece.GreekReporter.com)
Presiden Turki Recep Tayyip . (Foto: dok. Greece.GreekReporter.com)

Ankara, 5 Shafar 2015/17 November 2015 (MINA) – Presiden Turki, , mengatakan Presiden Bashar Al-Assad tidak memiliki tempat dalam masa depan , dengan mendesak masyarakat internasional segera bertindak untuk mengakhiri krisis.

Dia menyerukan pembentukan sebuah negara demokratis dengan sistem politik yang sah, jauh dari berbagai dari organisasi teroris, demikian laporan Mi’raj Islamic News Agency (MINA), dengan mengutip Kuna News.

Pada konferensi pers setelah penutupan KTT di Antalya, Senin malam, Erdogan mengatakan tindakan kolektif diperlukan untuk melawan dan memberantas terorisme, dan memecahkan masalah pengungsi.

“Suatu tindakan yang salah mengaitkan terorisme dengan iman tertentu. Semua agama menghormati orang dan menyerukan perlindungan keamanan, dan hidupnya adalah suci,” katanya.

Baca Juga:  Protes serangan ke Gaza, Turkiye Hentikan Ekspor Impor Dengan Israel

Erdogan mengatakan dunia tidak bisa memiliki ekonomi yang kuat tanpa menjaga keadilan global. Dia mengatakan para pemimpin G-20 sepakat mengenai pentingnya pembangunan berkelanjutan dan memerangi pengangguran.

Dia menyerukan diperkuatnya kemitraan antara sektor swasta dan pemerintah, perbaikan iklim investasi, dan dukungan bagi perusahaan kecil dan menengah. (T/R07/R01)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Widi Kusnadi

Editor:

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0