Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SD Silaturahim Islamic School Gelar Kid Fun Fest

siti aisyah - Rabu, 12 Oktober 2022 - 20:23 WIB

Rabu, 12 Oktober 2022 - 20:23 WIB

29 Views ㅤ

Bekasi, MINA – SD Silaturahim Islamic School menggelar Kegiatan Kid Fun Fest yang diikuti beberapa sekolah pada Rabu (12/10), yang diisi dengan berbagai lomba, terdiri dari lomba mewarnai, menari, dan hafalan do’a pendek.

Tri Wahyuni, Manajer Humas dan Marketing Yayasan Pendidikan Silaturahim Jatikarya (YPSJ) menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini untuk memfasilitasi pembelajaran minat dan bakat pada peserta didik di tingkat TK sederajat.

Selain itu, kata Tri, tujuan dari adanya kegiatan ini yaitu menjadi ajang silaturahim antar sekolah, dan juga SD Silaturahim semakin dikenal oleh masyarakat sekitar.

Kid Fun Fest diikuti oleh peserta sebanyak 40 Peserta Lomba Baca Do’a Harian, 85 Peserta lomba mewarnai, dan 40 Peserta lomba menari.

Baca Juga: Wamendiktisaintek Dorong Peran Organisasi Kemahasiswaan Dukung Pembangunan Nasional

Peserta yang hadir dari berbagai TK dan RA di beberapa wilayah di sekitar Jatisampurna, Tapos, Gunung Putri dan Cimanggis.

Tri mengatakan, setiap kategori lomba akan diambil tiga nilai teratas yang mendapatkan piala. “Informasi pemenang akan disampaikan pada tanggal 15 Oktober 2022,” katanya.

Adapun hadiah untuk pemanang atau nilai 3 besar yaitu berupa Piala/Medali, Voucher Pendidikan, dan Bingkisan Souvenir.

Pengumuman pemenang sekaligus penyerahan hadiah dilaksanakan secara bersamamaan dengan program parenting di SD Silaturahim Islamic School.

Baca Juga: TNI AL Bersama Masyarakat Pesisir Bongkar Pagar Laut 30 KM di Tangerang

Sebagai informasi bahwa kegiatan Parenting yang akan dilaksankan di SD Silaturahim Islamic School juga terbuka untuk umum.

Pendaftaran kegiatan ini gratis dan dapat melalui pengisian formulir secara online di tautan berikut: bit.ly/SEMINAR-SDSIS1022. (R/R6/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: MUI: Menjaga Kelestarian Lingkungan Tanggung Jawab Umat Beriman

Rekomendasi untuk Anda