Donald Trump Positif Terinfeksi Covid-19

Washington, MINA – Presiden Amerika Serikat dikabarkan terinfeksi virus corona atau Covid-19. Hal itu ia nyatakan melalui akun Twitter resminya.

“Malam ini, @FLOTUS dan saya dinyatakan positif Covid-19. Kami akan segera memulai proses karantina dan pemulihan. Kami akan melewati ini BERSAMA!,” cuit , Jumat (2/10).

Sebelumnya, Trump dan ibu negara Melania dikabarkan akan menjalani karantina setelah seorang ajudan dan penasihat dekatnya Hope Hick, dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

“Ibu Negara dan saya sedang menunggu hasil tes kami. Sementara itu, kami akan memulai proses karantina kami,” cuit Trump di Twitter sebelum hasilnya keluar.

Seperti dikutip dari CNN, pejabat administrasi Gedung Putih yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan, Hope mulai merasakan gejala ringan saat perjalanan pulang dengan pesawat usai menghadiri kampanye di Minnesota pada Rabu (30/9) malam.

Sejak itu Hope dikarantina. Kemudian wanita itu dinyatakan positif terinfeksi virus Corona pada Kamis (1/10) pagi.

Hope cukup intens bersama Trump selama satu pekan terakhir. Selain bersama Trump ke Minnesota, dia juga mendampingi ke debat calon presiden pada Selasa (29/8) malam.

AS merupakan negara dengan kasus corona terbanyak di dunia hingga, 7,3 juta. Lebih dari 200 ribu orang meninggal. (T/RE1/RI-1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sajadi

Editor: Rudi Hendrik

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.