Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Peringati Sumpah Pemuda, CISDI Ajak Pemuda Indonesia Terus Berkarya

Risma Tri Utami - Jumat, 28 Oktober 2016 - 13:02 WIB

Jumat, 28 Oktober 2016 - 13:02 WIB

489 Views ㅤ

Jakarta, 27 Muharram 1438/28 Oktober 2016 (MINA) – Memperingati Hari Sumpah Pemuda 88 tahun silam, Center for Indonesia’s Setrategic Development Initiatives (CISDI) mengajak seluruh pemuda Indonesia untuk terus berkarya.

“Sejak sebelum kemerdekaan, pemuda selalu menjadi elemen bangsa terdepan yang kokoh dalam mengatasi persoalan bersama. Kelompok ini memiliki idealisme tinggi yang mendorong semua pihak untuk berkolabirasi melakukan perubahan,” kata Diah Saminarsih, Pendiri CISDI, saat acara Diskusi Publik untuk Inspirasi Pemuda Indonesia Dalam Menggerakkan Kolaborasi dan Memimpin Perubahan di Era Pembangunan Berkelanjutan, di Gedung Graha Sofyan, Cikini, Jakarta Pusat, Jum’at (28/10).

Diah menambahkan, hingga saat ini pemuda Indonesia tetap menjadi elemen penting yang akan menentukan arah pembangunan bangsa ke depan.

“Saya percaya dan yakin jika pemuda bersatu dan saling memberdayakan, maka Indonesia dapat mewujudkan cita-citanya mencapai kesejahteraan bersama dalam era pembangunan berkelanjutan ini,” ujarnya.

Baca Juga: BRIN Kukuhkan Empat Profesor Riset Baru

Terkait dengan jumlah, tambahnya, Badan Pusat Statistik (BPS) 2015 mencatat terdapat 61.83 juta jiwa atau sekitar 24.53 persen dari total penduduk Indonesia yang berjumlah 252.04 juta jiwa.

“BKKBN memperkirakan bahwa Indonesia akan mendapatkan bonus demografi pada tahun 2020-2030, yang berarti sebuah keadaan yang dapat dinikmati oleh suatu negara akibat jumlah penduduk usia produktif akan lebih besar dibandingkan penduduk usia tidak produktif, yang hanya berjumlah sekitar 60 juta jiwa. Dengan kata lain, setiap 10 orang berusia produktif akan menanggung sekitar 3-4 orang berusia tidak produktif,” tutupnya. (L/ima/R05)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Jateng Raih Dua Penghargaan Nasional, Bukti Komitmen di Bidang Kesehatan dan Keamanan Pangan

Rekomendasi untuk Anda

MINA Preneur
Indonesia
Indonesia
Kolom