BNI Syariah Lewati Tahun Ketiga dengan Baik

Jakarta,  20 Muharram 1438/21 Oktober 2016 (MINA) – Direktur Utama Bank Nasional Indonesia (BNI) Syariah Imam Teguh Saptono mengungkapkan, BNI Syariah melewati triwulan ketiga di tahun 2016 dengan cukup baik, walaupun tahun ini ekonomi masih belum menunjukan perbaikan yang cukup berarti akibat pengaruh pertumbuhan ekonomi global yang melambat.

Laba bersih triwulan ketiga tahun 2016 tercapai sebesar Rp215,23 miliar atau naik sebesar 37,42 persen dibanding tahun sebelumnya per September 2015 sebesar Rp156,62 miliar.

Imam dalam pemaparan hasil kinerja semester ketiga tahun 2016 di Kantor Pusat BNI Syariah, Gedung Tempo Pavilion I, Jakarta, Kamis (20/10), mengatakan, pertumbuhan laba tersebut, pada satu sisi, disokong oleh ekspansi pembiayaan yang terjaga kualitasnya.

Di sisi lain, hal ini dikontribusikan oleh komposisi rasio dana murah serta efisiensi operasional yang juga terus membaik.

“Dengan tetap menjunjung semangat ber-hasanah di tahun 2016, kami bersyukur kinerja BNI Syariah triwulan ketiga pada sisi neraca juga berjalan cukup optimal,” ujar Imam.

Sebagaimana terlihat pada pertumbuhan, aset Year on Year (YoY) naik sebesar 17,88 persen dari Rp22,75 triliun pada September tahun lalu menjadi sebesar Rp26,82 triliun.

Di sisi lain, Dana Pihak Ketiga yang pada September tahun lalu sebesar Rp18,93 triliun meningkat menjadi Rp22,77 triliun pada September 2016, dengan rasio dana murah (CASA) sebesar 47,42 persen naik dari 43,78 persen di tahun sebelumnya.

Pertumbuhan laba triwulan ketiga ini juga disumbang dari upaya mempertahankan efisiensi yang dilaksanakan di segenap bidang. (L/P002/P001)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: kurnia

Editor: Rudi Hendrik

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.