Indonesia Juara SEA VLeague Putaran I Usai Tekuk Thailand 3-1

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menutup gelaran bergengsi South East Asian VLeague 2023, di GOR Padepokan Jendral Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Ahad (23/7) malam. (foto:bagus/kemenpora.go.id)

Bogor, MINA – Tim bola voli putra Indonesia menjadi Putaran I setelah mengalahkan timnas voli Thailand di pertandingan terakhir dengan skor 3-1.

Bertanding di hadapan pendukung sendiri di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Jawa Barat pada Ahad malam (23/7), Fahri Septian Putratama dan kawan-kawan hanya bisa membayangi perolehan poin Thailand di set pertama dengan nilai 21-25.

Pada set kedua, anak asuh pelatih Jiang Jie tersebut bangkit perkasa atas Kassada Nilsawai dan rekan-rekannya dengan nilai akhir 25-17, membuat nilai sementara 1-1.

Giliran timnas Thailand yang bangkit di set ketiga. Anak asuh pelatih Park Ki-won dan Jiang Jie memperagakan pertandingan yang ketat dan menegangkan. Indonesia yang sempat tertinggal 4 poin, bisa berbalik unggul pada poin 13-12 dan menutup kemenangan dengan 25-23.

Indonesia butuh kemenangan di set keempat untuk menjadi juara dan Thailand juga harus menang untuk menyamakan kedudukan.

Set keempat berlangsung makin ketat dan menegangkan karena Thailand menyusul poin Indonesia 23-23 dan memaksa jus 24-24. Namun, perjuangan Indonesia memaksa tim Gajah Putih menyerah dengan skor 27-25.

Dengan demikian, Indonesia menutup SEA VLeague Putaran I dengan gelar juara.

Mereka akan kembali bertemu pada Putaran II di Filipina pada 28-30 Juli 2023. (L/RI-1/P2)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Rudi Hendrik

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.