Komunitas Muslim Kanada Gelar Konferensi untuk Kaum Muda

Ottawa, MINA – akan menggelar terbesar I.LEAD 2019 di Kota Ottawa,  pada Maret mendatang, dengan sasaran mendayakan kaum muda dalam dan untuk agama.

Konperensi juga bertujuan untuk mengatasi masalah yang dihadapi kaum muda termasuk iklim politik yang dibebankan, larangan jilbab di Quebec, Islamophobia, legalisasi ganja, penyalahgunaan narkoba, pernikahan yang gagal, kejahatan, dan informasi media yang salah

Tujuan konferensi ini adalah melibatkan, memberdayakan dan mendukung komunitas muda Muslim untuk bekerja bersama dan secara aktif berpartisipasi dalam membangun komunitas yang hidup dan mempertahankan Identitas Muslim yang ada di Kanada, demikian About Islam memberitakan yang dikutip MINA pada Rabu (6/2).

Baca Juga:  Dua Polisi Israel Tewas dalam Serangan Drone Hizbullah

Konferensi I.LEAD dijalankan oleh United Muslim Organisation of Ottawa – Gatineau (UMO-OG), yang  bertindak sebagai kelompok koordinasi untuk 12 organisasi Islam terkemuka di Wilayah Ibu Kota Kanada tersebut.

Selama tujuh tahun terakhir, tim I.LEAD telah berfokus pada visi untuk memberdayakan kaum muda di kota dan menyatukan komunitas Muslim.

Setelah proses perencanaan dan brainstorming, tema I.LEAD yang dipilih untuk tahun ini adalah “Seni Ketekunan”.

Dengan visi untuk memberdayakan kaum muda, penyelenggara acara juga merencanakan acara baru yang menarik sebelum I.LEAD yang sebenarnya dan itu adalah I.LEADx.

ILEADx adalah konferensi untuk kaum muda, dalam bentuk kompetisi untuk pembicara terbaik dan talenta terbaik, dikalangan anak mudah dan diberikan hadia untuk pemenangnya. (T/Haf/P1)

Baca Juga:  Senator AS Ancam ICC Jika Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: hafidzh nai

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.