Ponpes Al-Fatah Lampung Kembali Torehkan Prestasi Pada STQ ke-3 Tingkat Kabupaten

Lampung Selatan, MINA – Santri Ponpes Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Al-Muhajirun, Negararatu, Natar, Lampung Selatan kembali torehkan prestasi gemilang pada Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-3 tingkat Kabupaten Lampung Selatan.

Adapun Santri Al-Fatah yang berhasil meraih juara pada beberapa cabang perlombaan yaitu, Juara 1 Cabang Tahfidz 10 Juz kategori putra putri atas nama Abyan Wafiuddin dan Uvi Azizah.

Cabang Tahfidz 20 Juz meraih juara 2 kategori putra putri atas nama M Daffa Izzuddin dan Ritna Efendi. Cabang Tahfidz 30 Juz meraih juara 1 kategori putra putri atas nama Muhammad Akmal Al Fikri dan Ghefira Hilda Nazhifah. Kemudian, Juara 1 cabang perlombaan Tafsir Bahasa Indonesia kategori putra putri diraih oleh Yasir Alfath dan Hafshah Nur Hasanah, dan Juara 1 cabang Tafsir Bahasa Arab kategori putri diraih oleh Ismi Khoiriyah.

Kepala Sekolah (Rois) Lembaga Tahfidz Al-Fatah (LTA), Furqon Al-Hanif saat diwawancara MINA pasca keluarnya pengumuman pemenang STQ tersebut, Selasa (22/2) mengatakan, musabaqah bukan menjadi tujuan dalam proses menghafal Al-Qur’an, tetapi apa yang diraih seyogyanya adalah indikasi daripada keberhasilan dalam proses KBM.

“Sangat bersyukur, Alhamdulillah atas segala prestasi yang telah diraih santri kami dari LTA, baik yang masih belajar maupun yang telah menjadi Alumnus, harapannya bisa lebih ditingkatkan lagi, dan santri Al-Fatah bisa lebih banyak lagi berprestasi di bidang Al-Qur’an.

Ia berharap, apa yang diraih bisa menjadi motivasi bagi santri yang lain untuk lebih semangat lagi dalam belajar, tentu tidak hanya di bidang musabaqah tetapi juga pengamalan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.

“Terimakasih kepada para asatidz LTA yang telah membimbing santri pada musabaqah ini, dan seluruh asatirz Al-Fatah yang sudah mendukung dan menyemangati, sehingga atas izin Allah santri kita dapat berprestasi kembali khususnya di bidang Al-Qur’an,” tuturnya.

Berdasarkan rilis Diskominfo Lamsel, Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-3 tingkat Kabupaten Lampung Selatan resmi ditutup pada Kamis, (17/2) oleh Pelaksana tugas (Plt) Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kemasyarakatan, Isro’ Abdi. Acara penutupan berlangsung di Aula Rajabasa, kantor bupati setempat.

Dalam sambutannya mewakili Bupati Lampung Selatan, Isro Abdi mengatakan, bahwa melalui momentum tersebut diharapkan dapat meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan nilai-nilai Al-Qur’an sebagai landasan dalam kehidupan sehari-hari.

“Jadi kegiatan STQ ke-3 ini tidak hanya diukur dari suksesnya penyelenggaraan dan banyaknya prestasi yang diraih. Tetapi apa hikmah serta nilai tambah yang dapat dipetik bagi kaum muslimin sebagai landasan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Isro’ Abdi. (R/R12/P1)

Mi’raj News Agency (MINA).

Wartawan: Habib Hizbullah

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.