PULUHAN RIBU WARGA LONDON KECAM SERANGAN ISRAEL

foto: Mark Purkiss
foto: Mark Purkiss

, 22 Ramadhan 1435/20 Juli 2014 (MINA) – Puluhan ribu demonstran turun ke jalan-jalan di London, Sabtu (19/7),  mengecam serangan Israel di . Mereka melakukan pawai sepanjang tiga kilometer dari Downing Street ke Kedutaan Besar Israel.

Sepanjang jalan di London berubah menjadi lautan bendera , dihiasi dengan plakat bertuliskan “hentikan pembunuhan” dan “akhiri pengepungan.” Toko-toko, taman, dan lain sebagainya ditutup  karena aksi protes tersebut, demikian dilaporkan Midlle East Monitor (MEMO) yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Demonstrasi nasional tersebut diikuti antara lain  oleh Kampanye Solidaritas Palestina, Friends of Al-Aqsha, Hentikan Perang Koalisi, British Muslim Initiative, Forum Palestina di Inggris, Asosiasi Muslim Inggris dan  Forum Islam di Eropa.

Direktur Kampanye Solidaritas Palestina, Sarah Colborne mengatakan sebelum pawai, “London telah memperlihatkan kemarahan atas serangan Israel terhadap Gaza, yang telah mengakibatkan ribuan orang terluka selama serangan yang dimulai pekan lalu.”

“Demonstrasi massa ini akan memberikan kesempatan kepada warga di seluruh negeri untuk menyuarakan bahwa pengepungan Israel harus berakhir. Masyarakat ingin keadilan dan kebebasan bagi rakyat Palestina, dan mereka menyuarakannya pada Sabtu ini.”

Seorang demonstran dari London, Sarah Clayton mengatakan, “Kami datang hari ini untuk mengatakan kepada dunia bahwa kami mengecam kejahatan perang Israel di Gaza.” Demonstran lain berkomentar, “Kami berdiri dengan Gaza apapun yang terjadi.”

Sementara itu, Kementrian Kesehatan Gaza mengatakan, Hingga saat ini agresi israel sebabkan lebih dari 410 korban syahid dan korban luka luka lebih dari 3.000 orang.(T/Nidiya/EO2)

 

MI’raj Islamic News Agency (MINA)

 

https://www.middleeastmonitor.com/news/europe/12922-french-foreign-minister-gaza-ceasefire-efforts-have-failed

Wartawan: Nidiya Fitriyah

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0