Yakhsyallah Mansur : Ummat Islam Hendaknya Miliki Sifat Rahmat

Tanjung Pura, Sumatera Utara, MINA – “Umat Islam hendaknya memiliki sifat rahmat”, demikian  Imaamul Muslimin, Yakhsyallah Mansur dalam Tausiyah pada 1440 H Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Wilayah Sumatera Utara dan Nangroe Aceh Darussalam (Sumut-NAD) di Kompleks Ponpes Modern Al Fatah, Tanjung Pura, Langkat, Sumatera Utara, Ahad (23/6).

Menurutnya, rahmat itu bermakna keinginan untuk terus berbuat baik terhadap orang lain.

“Mari kita hayati dulu apa makna dari kata rahmat sebagai mana di dalam Tafsir Al-Maroghi. Jadi ketika kita melihat sesuatu, kemudian kita memiliki keinginan untuk berbuat baik terhadap sesuatu itu, maka kita telah memiliki rasa rahmat, dari itulah Allah memiliki sifat Arrahman dan Arrahim,” katanya.

Karenanya, menurut Yakhsyallah, sifat rahmat ini hendaknya menjadi landasan bagi Umat Islam dalam kehidupan bermasyarakat, Umat Islam harus memiliki keinginan untuk berbuat baik.

“Berbuat baik kepada siapa saja, baik kepada sesama Umat Islam, sesama manusia, sesama makhluk Allah, termasuk kepada hewan dan lingkungan”, ujarnya.

Imaamul Muslimin juga mengatakan keinginan untuk berbuat baik inilah yang telah Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wassalam dan para sahabatnya contohkan.

“Ketika Umat Islam memiliki keinginan untuk berbuat baik, semua kita berbuat baik, maka perdamaian dan keamanan dunia ini akan terwujud,” ujarnya.

Pengajian terbuka tahunan ini bertema utama, “Dengan Islam yang Rahmatan Lil ’Alamin, Kita Jaga Persatuan dan Kesatuan Ummat dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.”

Hadir memberikan sambutan, Kapolres Langkat diwakili oleh Kapolsek Tanjung Pura, Iptu Arwanda, Kakankemenag diwakili oleh Kepala KUA Tanjung Pura, Drs. H. Khaeruddin Panjaitan, M.Pd.  (L/hbb/B01/P1).

Mi’raj News Agency (MINA).

Wartawan: hadist

Editor: Widi Kusnadi

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.