Kelompok Garis Keras Turki Akan Cegah Parade Gay

Istambul, 12 Ramadhan 1437/17 Juni 2016 (MINA) – Kelompok ultra-nasionalis dan konservatif di Turki telah berjanji akan melakukan “apa yang diperlukan” untuk menghentikan acara parade tahunan di Istambul.

Kelompok pemuda Alperen Pos Gizi yang setia kepada Great Union Party (BBP) dalam konferensi persnya berjanji akan campur tangan untuk menghentikan long march pada 26 Juni nanti.

Parade Istanbul Pride Week (20-26 Juni) selalu diadakan setiap tahun sejak 2003, berhasil menarik puluhan ribu orang untuk berpartisipasi. Pada 2013, dilaporkan 100.000 peserta ikut terlibat.

“Pejabat negara yang terhormat, jangan membuat kami berurusan dengan ini. Entah Anda melakukan apa yang dibutuhkan atau kami akan melakukannya. Kami siap untuk mengambil risiko. Kami akan langsung mencegah pawai terjadi,” kata Ketua Alperen Pos Gizi , Kursat Mican, kepada wartawan.

Sebuah kelompok yang menyebut dirinya Asosiasi Pemuda Muslim Anatolia juga membuat ancaman serupa di media sosial awal pekan ini. Mereka bersumpah untuk mengambil tindakan mencegah terjadinya parade.

“Kami bertanggung jawab untuk melakukan intervensi ke dalam penyimpangan yang diperbolehkan oleh republik sekuler,” kata selebaran kelompok yang dipromosikan di media sosial.

Gorkem Ulumeric, perwakilan dari kelompok Istanbul Pride Week mengatakan kepada Al Jazeera yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA) bahwa acara itu sangat penting bagi LGBT Turki untuk menampilkan diri ke masyarakat yang lebih luas.

Sementara itu, seorang pejabat senior negara berbicara dengan syarat anonim kepada Al Jazeera bahwa belum ada permohonan kepada Gubernur Istambul untuk pawai pada 26 Juni. (T/P001/R01)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: illa

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.