Konfrontasi dengan Pasukan Israel, Sejumlah Pemuda Menderita Luka-Luka

Konfrontasi dengan pasukan pendudkan Israel, sejumlah pemuda Pakestina menderit luka-luka (Foto: Quds Press)

Ramallah, MINA – Sejumlah pemuda mengalami luka-luka akibat dengan pasukan , di kota Al-Ram, sebelah utara Yerusalem yang diduduki, pada Sabtu (30/9) malam.

Pasukan pendudukan menembakkan bom gas air mata ke warga, rumah dan kendaraan Palestina di pintu masuk utara Al-Ram, yang menyebabkan sejumlah warga menderita sesak nafas.

Di Al-Bireh, Tepi Barat tengah, konfrontasi terjadi antara pemuda Paleatina dan pasukan pendudukan di pintu masuk utara kota.

Menurut laporan Bulan Sabit Merah yang dikutip Quds Press, mereka merawat puluhan pemuda yang pingsan karena gas beracun. Selain satu pemuda luka akibat lemparan batu di kepala dan dibawa ke rumah sakit, selama konfrontasi dengan pendudukan, di pintu masuk Al -Bireh.

Pasukan pendudukan menembakkan tabung gas air mata ke arah para pemuda tersebut, dan juga menargetkan paramedis saat mereka berada di sana untuk memberikan perawatan kepada para korban luka. (T/B04/P1)

Miraj News Agency (MINA)

Wartawan: Zaenal Muttaqin

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.