Koordinator Muslimat Pusat Gelar Tadrib Leadership dan Manajerial Tingkat Dasar

Cileungsi, Kab. Bogor, MINA – (KMP) Jama’ah Muslimin (Hizbullah) bekerja sama dengan Maemuna Center () dan menggelar acara Leadership dan Manajerial Tingkat Dasar. Acara tersebut diselenggarakan di Auditorium Muhyiddin Hamidy, Cileungsi, Bogor, Jabar, pada Ahad (19/2).

Hadir sebagai pemateri dalam Tadrib yaitu Amir Majelis Kutab Pusat Agus Sudarmaji, dan Pimpinan Umum Kantor Berita MINA Arief Rahman.

Dalam sambutannya, Plt Koordinator Muslimat Pusat Nisa Aisyah mengatakan, tujuan diadakannya acara ini yaitu, untuk membangun, dan mengasah jiwa kepemimpinan agar dapat menjalankan amanat sebagai pengurus umat dengan maksimal.

“Tadrib Leadership dan Manajerial tingkat dasar sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) leadership yang baik serta menguasai dasar-dasar ilmu manajerial dan pengelolaan program,” katanya.

Ia berharap dengan adanya acara ini, diharapkan agar para muslimat dapat menjalankan amanat sebagai pengurus umat dengan maksimal, dan berperan aktif membantu menyelesaikan permasalahan umat.

“Muslimat adalah unsur penting yang memiliki peran strategis. Jumlahnya yang cukup banyak, dan menyebar di berbagai wilayah membutuhkan SDM khusus yang mampu memimpin, mendampingi, mengawal, dan memantau pelaksanaan serangkaian program kemuslimatan di berbagai tingkat sesuai dengan konsep, sistem, dan tujuan yang digariskan,” ujarnya.

Acara Tadrib Leadership ini diikuti oleh 70 peserta muslimat dari berbagai wilayah di antaranya Cileungsi, Jabodetabek, Sukabumi, Garut, dan Lampung. (L/R6/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.