Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tabligh Akbar Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Akan Hadirkan UAS

Nur Hadis - Senin, 25 Februari 2019 - 03:27 WIB

Senin, 25 Februari 2019 - 03:27 WIB

10 Views

Muhajirun, Lampung Selatan, MINA –  Jama’ah Muslimin (Hizbullah) kembali mengelar Tabligh Akbar tahunan, yang untuk kedua kalinya di Masjid An-Nubuwwah, Ponpes Al-Fatah, Komplek Muhajirun, Negararatu, Natar, Lampung Selatan pada akhir April 2019 mendatang.

Ketua Panitia Pelaksana Tabligh Akbar, M Waliyulloh, Ahad (24/2) menjelaskan, tabligh  mengambil tema “Memperkokoh Aqidah Merajut Ukhuwwah Islamiyah Sebagai Implementasi Islam Rahmatan Lil Alamin” .

Tabligh ini akan menghadirkan tiga pembicara utama, salah satunya Ustadz Abdul Somad (UAS).

“Untuk pembicara pertama akan diisi oleh ulama, alumni Universitas Al-Azhar Mesir dan Darul Hadis Maroko, Ustaz Abdul Somad yang akan membawakan materi “Persatuan dan Ukhuwah Islamiyan untuk Kebangkitan Ummat,” katanya.

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Pria Amerika Bakar Diri Protes Genosida di Gaza

Menurut Waliyulloh, panitia terus berusaha untuk dapat menghadirkan UAS pada Tabligh Akbar tahun ini.

“Kita tahu jadwal UAS ini kan padat sekali, bahkan infonya sampai 2021. Tapi kita sudah temui manajemennya , dan kita akan terus follow up termasuk bagaimana caranya bisa bertemu langsung dengan beliau dan memohon kehadiran beliau, apalagi Tabligh ini menghadirkan sekitar 25.000 lebih peserta dari berbagai provinsi se-Indonesia,” katanya.

Seperti biasa  Tabligh Akbar ini juga akan mendengarkan tausiyah  Imaamul Muslimin, Drs. Yakhsyallah Mansur, MA dengan tema “Berjamaah sebagai Solusi Permasalahan Ummat”, dan Pembina Utama jaringan Ponpes Al-Fatah Indonesia, KH Abul Hidayat Saerodjie yang akan menyampaikan “Kristalisasi menuju Khairu Ummah”.

Selain itu, ada beberapa pembicara internasional yang akan jadi pembicara yaitu: Syaikh Ikrimah Sabri (Mantan Mufti Palestina), Tayseer Abu Sneineh (Walikota Hebron) dan Ahmed bin Jassim Al-Hamar (Dutabesar Qatar).

Baca Juga: MUI Gelar Forum Ukhuwah Islamiyah, Minta Presiden Jokowi Ganti Kepala BPIP

Lebih lanjut ia mengatakan, tidak ada bedanya tabligh akbar nanti dengan yang lalu. “Beda rangkaian acara, namun kan tujuannya sama saja yaitu Menyerukan persatuan dan menyatukan persaudaraan,” ujarnya.

Selain itu, kata Waliyulloh, juga akan diadakan seminar internasional Thibuun Nabawi yang akan menghadirkan Profesor bidang pengobatan Thibun Nabawi dari Malaysia.

Dia berharap tabligh akbar ini dapat memberikan kesadaran untuk tetap dalam persatuan dan ketaqwaan, dan jangan sampai pecah karena perbedaan pendapat maupun karena perbedaan dalam pilihan politik. (L/Ayu/B01/P1)

Mi’raj News Agency (MINA).

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Yahya Al-Sinwar Terpilih Sebagai Kepala Biro Politik Hamas

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Breaking News
Breaking News