Retno dan Erick ke Inggris dan Swiss Berburu Vaksin COVID-19

Foto: istockphoto

Jakarta, MINA – Menteri Luar Negeri Retno Marsudi bersama dengan Menteri BUMN Erick Thohir dan Tim Kementerian Kesehatan akan berangkat menuju ke London, Inggris dengan tujuan mengamankan sumber lain kerja sama .

“Bahwa sebentar lagi bersama  dengan  Menteri  BUMN dan Tim Kementerian Kesehatan, saya akan berangkat menuju ke London, Inggris dan kemudian dilanjutkan ke Bern dan Jenewa, Swiss,” kata Menlu RI dalam taklimat media, Senin (12/10).

Kemudian, lanjut Retno, tujuan yang  lain  adalah melakukan  pertemuan dan diskusi  dengan Dirjen WHO, GAVI, CEPI dalam  Framework COVAX Facilities untuk  membahas kerja sama dalam konteks multilateral.

Selain itu, perjalanan tersebut mendorong penguatan kerja sama untuk jangka menengah dan jangka panjang antara Bio Farma dengan mitranya di luar negeri,  termasuk dalam konteks multilateral.

Baca Juga:  Israel Serang Kantor Biro Al Jazeera di Al Quds 

“Dan selama perjalanan nanti, saya juga akan melakukan pertemuan dengan para mitra saya yaitu di Inggris dengan Menlu Inggris, sementara di Swiss adalah dengan Wakil Presiden Swiss dan beberapa perusahaan dari Switzerland,” tambah Menlu RI.

Sebelumnya, Menlu RI dan Menteri BUMN juga telah melakukan kunjungan ke China dan Uni Emirate Arab (UEA) membahas tentang .

Hasilnya, Indonesia mendapat jaminan pasokan vaksin virus corona sebesar 20-30 juta pada 2020.

Sementara untuk kuartal I tahun 2021 nani, pemerintah telah mengamankan 80-130 juta dosis vaksin corona. Kemudian, di kuartal II-IV 2021, Retno menyebut pemerintah UEA dan China telah meneken komitmen penyediaan vaksin hingga 210 juta dosis. (L/RE1/P1)

Baca Juga:  Delegasi Hamas ke Doha setelah Perundingan di Mesir Berakhir

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sajadi

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.