Anggota Parlemen Saudi: Kerajaan Tidak Ragu Bela Palestina

Kairo, MINA – Anggota Dewan Syura atau Parlemen Kerajaan Arab Saudi, Saleh Al-Luhaidan mengatakan, tidak ada keraguan bagi Kerajaan untuk membela perjuangan Palestina dalam mendapatkan hak-haknya.

“Masalah Palestina adalah masalah Arab yang mendasar, dan bahwa Kerajaan tidak ragu untuk membela tersebut sejak era Raja Abdulaziz hingga saat ini,” kata Al-Luhaidan di sela-sela pertemuan Parlemen Arab di Kairo, Mesir, Wafa melaporkan pada Senin (21/2).

Al-Luhaidan menekankan, pentingnya Palestina untuk mendapatkan kehidupan yang layak, terutama pertumbuhan ekonomi agar memperbaiki kondisi mereka.

Selain itu ia menyerukan upaya internasional untuk mengakhiri pendudukan dan pelanggaran Israel terhadap rakyat Palestina.

Al-Luhaidan percaya, kewajiban yang dibebankan kepada Kerajaan dan afiliasinya dengan negara-negara Arab dan Islam adalah berdasarkan prinsip-prinsip serta fondasi yang bertujuan secara keseluruhan untuk mencapai perdamaian yang adil dan komprehensif berdasarkan resolusi legitimasi internasional serta Inisiatif Perdamaian Arab. (T/RE1/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sajadi

Editor: Ali Farkhan Tsani

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.