Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cerita Relawan RSI Gaza, Mas Karidi: Kuncinya Sabar dan Syukur

Widi Kusnadi - Ahad, 27 Agustus 2023 - 11:44 WIB

Ahad, 27 Agustus 2023 - 11:44 WIB

6 Views

Jakarta, MINA – Relawan pembangunan Rumah Sakit Indonesia (RSI) di Gaza, Mas Karidi menyampaikan kunci sukses bisa berjuang membangun RSI yakni dengan bersyukur dan bersabar.

“Kuncinya yang ada disyukuri dan yang belum ada harap bersabar. Itu aja,” katanya dalam acara launching dan talkshow buku Menghimpun Kebesaran Allah, kisah perjuangan relawan RSI Gaza, di Jakarta, Ahad (27/8).

Mas Karidi bukan seorang dokter atau paramedis. Tetapi ia adalah seorang ahli reparasi instalasi listrik. Namun ia bergabung bersama lembaga kemanusiaan MER-C untuk membangun RSI di Gaza.

Karidi berada di Gaza selama lebih dari dua tahun, bahkan ketika Gaza diserang Zionis Israel, ia menyatakan sudah siap mental jika harus meninggal di tempat itu.

Baca Juga: Bulog: Stok Beras Nasional Aman pada Natal dan Tahun Baru

Karidi berasal dari lembaga Pesantren Al-Fatah cabang Wonogiri, Jawa Tengah.

Ia bersama keluarga memiliki komitmen yang kuat untuk mendermakan jiwa dan raganya demi kemanusiaan, khususnya membantu saudara-saudara di Palestina yang saat ini berada dijajah Zionis Israel.

Ia pun menyatakan siap karena Allah jika diberangkatkan kembali ke Jalur Gaza untuk melanjutkan misi kemanusiaan. (L/P2/RS2)

 

Baca Juga: Media Ibrani: Empat Roket Diluncurkan dari Gaza

Kantor Berita Mi’raj (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Palestina
Indonesia
Indonesia
Breaking News
Desa Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah terendam banjir pada Februari 2024. (Istimewa)
Indonesia
Indonesia
Internasional
Khutbah Jumat