Karnaval Cinta Al-Aqsa dan Palestina dalam Rangkaian BSP Lampung 2023

Pasukan pembentangan bendera dalam karnaval BSP Lampung 2023 di Lapangan Gaza, Kompleks Ponpes Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung. (Photo : Habib Hizbulloh/MINA)

Al-Muhajirun, MINA – Aqsa Working Group (AWG) menggelar dalam rangkaian Bulan Solidaritas Palestina (BSP) yang dilaksanakan di kompleks Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah, Al-Muhajirun, Negararatu, Natar, Lampung Selatan, Ahad (12/11).

Karnaval tersebut diikuti oleh seluruh santri Ponpes Al-Fatah dan para guru dengan berbagai kostum yang menggambarkan keadaan Palestina. Karnaval dimulai dari halaman Masjid An-Nubuwwah menuju lapangan Gaza.

Dalam rangkaian karnaval tersebut juga ditampilkan pembentangan bendera Indonesia dan Palestina untuk menggelorakan semangat perjuangan serta penampilan Teaterical oleh santri Al-Fatah.

Amir Akademik, Supardi, M. Pd., dalam sambutannya mewakili Pimpinan Pondok  mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya untuk menumbuhkan kasih sayang serta cinta kepada Masjid Al-Aqsa dan kemerdekaan Palestina.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk menambahkan rasa cinta , juga menekankan tentang pentingnya berjuang untuk membebaskan Masjid Al-Aqsa serta kemerdekaan Palestina, ” lanjutnya.

Sebelumnya, AWG telah membuka gelaran Wilayah Lampung di Masjid An-Nubuwwah Sabtu malam, (11/11) dengan diisi penyapaian update Al-Aqsa dan Palestina oleh Wakil Ketua I Panitia BSP Pusat, Nurhadis, Materi Zionisme dan Pusaran Konflik di Yerusalem oleh Ketua AWG Biro Lampung, M. Waliyulloh serta edukasi tentang Masjidil Aqsa oleh Pembina AWG Biro Lampung, M. Amin Nuroni. (L/imd/chy/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: hadist

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.