Protes Agresi Israel di Gaza, 60 Demonstran Ditangkap di Kongres AS

Washington, MINA – Sekitar 60 demonstran yang memasuki Gedung Kongres Capitol Hill di Washington, Amerika Serikat untuk menuntut gencatan senjata di Gaza, ditangkap oleh polisi setempat.

“Kami mengetahui potensi rencana kelompok tersebut untuk melakukan aksi ke Capitol AS, dan kemudian protes dimulai,” kata Polisi Capitol Hill dalam sebuah pernyataan. Al-Quds Al-Arabi melaporkan, Selasa (19/12).

“Berdemonstrasi di dalam Gedung Kongres adalah melanggar hukum, jadi kami mendatangkan petugas tambahan untuk mempersiapkan diri ketika kelompok tersebut melanggar hukum,” pernyataan Polisi.

Hampir 60 orang ditangkap dan didakwa melakukan kerumunan, menghalangi atau mengganggu setelah petugas penegak hukum memerintahkan mereka untuk berhenti.

Beberapa pengunjuk rasa terdengar dalam sebuah video yang meneriakkan, “Tidak ada lagi senjata, tidak ada perang, kami berjuang untuk kebebasan, tidak ada satu sen pun dan tidak ada lagi uang untuk kejahatan Israel.”

Baca Juga:  Menlu Arab dan Eropa Tuntut Gencatan Senjata di Gaza

Sebuah kelompok bernama “Yahudi untuk Keadilan Rasial dan Ekonomi” mengorganisir acara tersebut. (T/RS2/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)