450 TRUK BARANG MASUK KE GAZA MELALUI PERBATASAN KARIM ABU SALIM

Perbatasan Karim Abu Salim, salah satu perbatasan komersil di selatan Jalur Gaza.
Karim Abu Salim, salah satu perbatasan komersil di selatan .

, 26 Dzulqadah 1435/21 September 2014 (MINA) – Munir Ghalban, Direktur perbatasan Karim Abu Salim mengatakan, mengizinkan 450 truk barang berisi bantuan kemanusiaan masuk ke Gaza melalui Karim Abu Salim, Ahad (21/9).

“Truk yang dijadwalkan untuk masuk hari ini berisikan kerikil, semen untuk proyek proyek UNRWA serta barang untuk berbagai sektor serta diesel dan gas dalam jumlah terbatas” Kata Ghalban.

Ghalban mencatat bahwa telah ada perbaikan dalam kinerja perbatasan, setelah terjadinya kesepakatan untuk membuka perbatasan dalam kesepakatan gencatan senjata setelah agresi ke Jalur Gaza berakhir 26/8 yang lalu.

Baca Juga:  Erdogan Desak Muslim Bersatu Hentikan Genosida Israel di Gaza

Karim Abu Salim merupakan satu satunya perbatasan yang melayani kebutuhan komersil untuk Jalur Gaza dan hanya beroperasi lima hari dalam satu minggu dan menutup pelayanan pada Jumat dan Sabtu.

Jalur Gaza memiliki setidaknya lima pintu penyeberangan darat, empat diantaranya berbatasan dengan Israel sementara satu berbatasan dengan Mesir. Sejak dimulainya blokade terhadap Gaza, setidaknya hanya tiga pintu perbatasan yang terbuka walaupun masih sering terjadi penutupan oleh Mesir dan Israel dengan berbagai alasan.

Ketiga pintu perbatsaan tersebut adalah Rafah yang berbatsan dengan Mesir, Perbatasan Erez Bayt Hanoun sebelah utara Jalur Gaza yang diguakan untuk penyeberangan manusia dan Karim Abu Salim, satu satunya pintu perbatasan komersial. (L/K01/R11)

Baca Juga:  Gaza Bantah AS dan Israel tentang Peningkatan Bantuan Kemanusiaan

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Abu Al Ghazi

Editor:

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0